Terungkap! Ini Alasan Sandy Walsh Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Belanda

Sandy Walsh mengungkapkan alasan kenapa dirinya memilih Timnas Indonesia ketimbang Belanda.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Senin, 03 April 2023 | 15:59 WIB
Momen Sandy Walsh saat berlatih bersama timnas Indonesia dan lancar mengucapkan bahasa Indonesia. (YouTube/PSSI TV)

Momen Sandy Walsh saat berlatih bersama timnas Indonesia dan lancar mengucapkan bahasa Indonesia. (YouTube/PSSI TV)

Bolatimes.com - Sandy Walsh ternyata memiliki alasan tersendiri kenapa lebih memilih Timnas Indonesia ketimbang Belanda.

Pemain 28 tahun ini secara sah diakui menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai mengucapkan sumpah di penghujung tahun 2022 bersama Jordi Amat.

Namun hingga detik ini, ia belum menjalani debut bersama Timnas Indonesia karena beberapa kendala seperti cedera hingga tak dapat izin klub.

Baca Juga: Laga Penentuan Lawan Bali United, Diego Michiels Minta Borneo FC Bangkit

Meski belum menjalani debut, Sandy Walsh bercerita kisah sebelum menjadi WNI. Ternyata ia memiliki kesempatan untuk membela Timnas Belanda.

Hal ini diungkapkan oleh Sandy Walsh melalui unggahan akun Youtube pribadinya, @Official Youtube Channel of Sandy Walsh.

“Sejujurnya saya sudah pernah bermain untuk Belanda di skuad muda, dan untuk tim senior aku harus membuat keputusan," ujar Sandy

Baca Juga: Bela Palestina dan Kecam Israel, AFC akan Disanksi oleh FIFA?

"Menyadari situasi saya, Timnas Belanda cukup berat," tambahnya.

Dan ternyata ia juga mendapatkan tawaran untuk membela negara lain. Tetapi ia justru memilih Indonesia.

“Saya memang mendapatkan beberapa penawaran dari negara lain. Tapi rasa cinta saya kepada Indonesia sangat besar, dan juga saya ingin membuat keluarga saya bangga,” tukas Sandy.

Baca Juga: Lawan Southampton, Garuda Select Siap Memberikan Segalanya untuk Menang

Ia pun tak sabar ingin melakukan debut bersama Timnas Indonesia sesegera mungkin.

“Saya tidak sabar untuk memainkan menit pertama di sana dan menyanyikan lagu nasional bersama,” pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak