Timnas Burundi Tiba di Indonesia, Langsung Gelar Latihan di Jakarta International Stadium

Timnas Burundi tiba di Tanah Air pada Selasa (21/3/2023) sore WIB.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 22 Maret 2023 | 07:02 WIB
Skuad Timnas Burundi tiba di Indonesia, Selasa (21/3/2023). (dok. PSSI)

Skuad Timnas Burundi tiba di Indonesia, Selasa (21/3/2023). (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Burundi akhirnya tiba di Indonesia pada Selasa (21/3/2023) sore WIB. Mereka langsung menggelar latihan jelang menghadapi Timnas Indonesia di Jakarta International Stadium (JIS) hari ini, Rabu (22/3/2023).

Rombongan Timnas Burundi menempuh perjalanan kurang lebih 16 jam dengan pesawat yang mengantar mereka tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng.

Tim berjuluk The Swallows itu membawa 25 pemain untuk menghadapi Timnas Indonesia dalam dua laga uji coba FIFA Matchday priode Maret 2023.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Timnas Burundi di FIFA Matchday

Tak hanya itu, kedatangan Burundi langsung dipimpin oleh Presiden Federasi Sepak Bola Burundi (FFB), Gen Brig Pol Muyenge Alexandre.

Kedatangan Timnas Burundi disambut oleh anggota Exco PSSI Endri Erawan. Mereka kemudian diantar ke Grand Mercure, Kemayoran, tempat mereka menginap.

Burundi dijadwalkan menggelar latihan di JIS hari ini, sebelum menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada 25 dan 28 Maret mendatang.

Baca Juga: Jadi Pahlawan Persib Bandung, Pemain Timnas Indonesia U-20 Ungkapkan Hal Ini

"Selamat datang tim Burundi di Indonesia. Semoga mereka nyaman dan enjoy disini," kata anggota Komite Eksekutif sekaligus Ketua Komite Media PSSI, Arya Sinulingga dalam rilis PSSI.

"Burundi merupakan tim yang tidak boleh dipandang remeh dan pasti duel dengan Indonesia bakal menarik nantinya,'' tambahnya.

Timnas Burundi sejatinya bukan lawan yang diharapkan pelatih Shin Tae-yong. Sang juru taktik sempat mengatakan ingin Indonesia menghadapi negara dengan posisi antara 80-100 ranking FIFA.

Baca Juga: Di Tengah Prahara Skandal Negreira, Barcelona Gerilya Dapatkan Lionel Messi

Namun, dinamika yang terjadi membuat rencana skuad Garuda untuk menghadapi Bolivia dan Tajikistan urung terlaksana. Kenya yang diharapkan jadi lawan selain Burundi juga pada akhirnya batal datang ke Indonesia.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak