3 Alasan Persik Kediri Tampil 'Mengerikan' di Akhir Musim Liga 1 2022/2023

Tiga tim besar dibungkam Persik Kediri, Persija Jakarta hingga Persib Bandung

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Minggu, 19 Maret 2023 | 17:00 WIB
Persik Kediri saat mengalahkan Persija Jakarta. (Instagram/@persikfcofficial)

Persik Kediri saat mengalahkan Persija Jakarta. (Instagram/@persikfcofficial)

Bolatimes.com - Persik Kediri secara mengejutkan tampil impresif di pengujung akhir musim Liga 1 2022/23. Lantas, kenapa bisa Persik bisa mengalami tren positif ini?

Terbaru, Persik berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya 1-0 pada Sabtu (18/3/2023). Satu-satunya gol kemenangan Macan Putih dicetak melalui penalti Flavio Silva.

Kemenangan ini tercatat menjadi kemenangan Persik yang keenam secara beruntun. Tren positif mereka dimulai pada 23 Februari dengan mengalahkan RANS Nusantara 5-1.

Baca Juga: Jadwal Padat Justin Hubner, Dipanggil TC Timnas Indonesia U-20 dan Masuk Skuad Belanda U-20

Setelah itu, Persik mampu mengalahkan Arema FC, Barito Putera, Persib Bandung, Persija Jakarta, hingga teranyar Persebaya. Persik pun kini naik ke peringkat 14 klasemen dengan koleksi 35 poin.

Lantas, apa faktor yang membuat Persik Kediri tampil garang di akhir musim? Berikut setidaknya yang disampaikan oleh pelatih Divaldo Alves.

1. Motivasi Meningkat

Baca Juga: Link Live Streaming Arema FC vs Persikabo 1973, Kick-off 15.00 WIB

Divaldo Alves mengatakan, yang membuat timnya tampil menterang di akhir musim adalah semangat juang. Saat tim lain mulai kehabisan bensin, mereka malah terbakar semangat untuk menang. 

Setelah dikalahkan PSM Makassar, Arthur Irawan dan kolega seolah tersengat listrik yang membuat semangat juang para pemain Persik meningkat berlipat ganda.

2. Ruang Ganti Makin Kondusif

Baca Juga: Media Vietnam Ejek Stadion Patriot Candrabhaga, Kualitas Rumputnya Disebut di Bawah Rata-rata

Kondisi ruang ganti yang semakin harmonis dan kondusif juga disebut Divaldo Alves sebagai alasan lain semakin garangnya penampilan Persik Kediri di akhir musim Liga 1 musim ini.

Arthur yang bertindak sebagai presiden klub disebut tidak arogan (lagi) dan tidak ada satupun pemain yang merasa lebih hebat daripada pemain lainnya di Persik.

Kondisi ini tentu sangat berbeda dengan Persik di awal musim yang dikabarkan kondisi ruang ganti mereka sangat tidak kondusif.

Baca Juga: Masuk Skuad Timnas Indonesia vs Burundi, Pemain Naturalisasi Janji Tampil All Out

3. Tidak Ada Degradasi, Tidak Ada Tekanan

Dengan diputuskan tidak adanya degradasi di Liga 1 2022/23 setelah Sarasehan Sepak Bola Nasional digelar, membuat Persik Kediri akhirnya tampil lepas dan tanpa beban.

Tidak ada degradasi dan sangat tidak ada peluang untuk juara membuat Persik tampil lepas, totalitas, dan pantang menyerah yang membuat performa mereka meningkat.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak