Doa Netizen Terkabul, Stefano Lilipaly Resmi Dipanggil Timnas Indonesia Gantikan Egy Maulana Vikri

Stefano Lilipaly gantikan Egy Maulana Vikri yang saat ini masih cedera.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 17 Maret 2023 | 13:42 WIB
Pesepak bola Timnas Indonesia Stefano Lilipaly (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Kuwait Fahed Alansari (kanan) dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). ANTARA FOTO/Humas PSSI

Pesepak bola Timnas Indonesia Stefano Lilipaly (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Kuwait Fahed Alansari (kanan) dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). ANTARA FOTO/Humas PSSI

Bolatimes.com - Pemain Borneo FC, Stefano Lilipaly akhirnya resmi dipanggil Timnas Indonesia untuk menghadapi Burundi di FIFA Matchday pada 25 dan 28 Maret 2023. Ia menggantikan Egy Maulana Vikri yang masih cedera.

Dipanggilnya Stefano Lilipaly tersebut seolah menjadi jawaban atas doa netizen. Sebab meski sedang tampil gacor bersama Borneo FC, namanya masih tak dilirik Shin Tae-yong.

Kabar pemanggilana Stefano Lilipaly disampaikan pihak PSSI lewat akun Twitter resmi mereka, Jumat 17 Maret 2023. Pada informasi tersebut, ia dipanggil untuk menggantikan posisi Egy Maulana Vikri yang masih mengalami cedera.

Baca Juga: Mental Pemenang Sir Alex Ferguson Jadi Tambahan Motivasi bagi Erik ten Hag

"Stefano Lilipaly resmi dipanggil Pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan sebelum laga FIFA Match Day melawan Burundi. Ia menggantikan Egy Maulana Vikri yang masih dalam masa pemulihan dari cedera," tulis unggahan akun resmi PSSI.

Sebelumnya, publik sempat gaduh setelah pelatih Timnas Indonesia mengumumkan 28 pemain yang dipanggil untuk FIFA Matchday.

Dari 28 pemain itu sejumlah nama disorot publik karena dianggap untuk saat ini belum layak untuk membela Timnas Indonesia, salah satunya ialah Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Resmi! Stefano Lilipaly Dipanggil Timnas Indonesia, Gantikan Egy Maulana Vikri

Sejumlah netizen juga membandingkan performa Witan dan Egy dengan Stefano Lilipaly. Menurut mereka, Lilipaly lebih layak untuk dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi Burundi. Dari 28 laga bersama Borneo FC, Lilipaly mampu mengoleksi 6 gol serta 9 assist.

"Knp yg underperform n cedera tetap di panggil spti egy, witan, nadeo, fachruddin n kambuaya?,,, kn msh ada lino, lilypali, teja ato kiper psm," tanya salah satu warganet di unggahan akun PSSI.

Sementara itu, dari 28 pemain yang dipanggil timnas Indonesia untuk melawan Burundi, sejumlah pemain-pemain yang berkiprah di luar negeri dipanggil seperti Asnawi Mangkualam (Jeongnam Dragons), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Shayne Pattynama (Viking FK), dan Saddil Ramdani (Sabah FC).

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 29 Pemain untuk TC Persiapan Piala Dunia U-20 2023, Ada Tujuh Pemain Keturunan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak