Tak Cuma Absen Lawan Persija, Teja Paku Alam Dapat Dua Hukuman Tambahan dari Komdis PSSI

Teja Paku Alam mendapatkan hukuman berlipat

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 07 Maret 2023 | 14:31 WIB
Teja Paku Alam mendapat kartu merah di laga Barito Putera vs Persib (Twitter)

Teja Paku Alam mendapat kartu merah di laga Barito Putera vs Persib (Twitter)

Bolatimes.com - Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam, mendapatkan hukuman berlipat usai melakukan 'save' di luar kotak penalti menggunakan tangan. Tak hanya absen lawan Persija Jakarta, tetapi juga ada sanksi tambahan.

Teja Paku Alam bikin netizen geleng-geleng kepala saat mendapat kartu merah di laga BRI Liga 1 antara Barito Putera vs Persib Bandung di Stadion Demang Lehman, Senin (27/2/2023).

Teja Paku Alam mendapat kartu merah langsung di menit ke-43. Kartu merah itu diberikan wasit karena Teja memegang bola jauh di luar kotak penalti.

Persib saat itu tengah unggul 1-0 lewat gol dari David da Silva pada menit ke-20. Aksi 'petik mangga' Teja Paku Alam berawal dari skema serangan balik Barito Putera.

Bola crossing dilepaskan pemain Barito Putera mengarah ke Gustavo Tocantins. Sejatinya pemain asal Brasil itu dikawal oleh dua pemain Persib, Victor Igbonefo dan Daisuke Sato.

Meski bola masih cukup jauh dan Tocantins dikawal dua rekannya, Teja Paku Alam putuskan keluar dari sarangnya dan langsung menepis bola di udara. Sontak saja wasit yang memimpin pertandingan langsunug mencabut kartu merah dari sakunya.

Akibatnya, Teja Paku Alam harus absen dalam pertandingan melawan Persija Jakarta yang kini tertuda.

Namun, tak hanya itu, Komdis PSSI juga memberikan hukuman untuk Teja Paku Alam dengan sanksi tambahan, yakni harus absen saat Persib melawan Persik Kediri, Kamis (8/3/2023).

Denda Rp 10 juga diberikan kepada Teja Paku Alam.

“Merujuk pada pasal 49 ayat 1 huruf (a) dan ayat 2 Kode Disiplin PSSI tahun 2018, sdr. Teja Paku Alam diberikan hukuman tambahan larangan bermain sebanyak satu pertandingan sejak keputusan ini diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat,” tulis surat keputusan bernomor 109/LI/SK/KD-PSSI/III/2023.

“Pengulangan terhadap pelanggaran terkait di atas akan berakibat terhadap tambahan hukuman yang lebih berat,” tulis surat keputusan tersebut.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak