Bolatimes.com - Pemain keturunan Indonesia, Justin Hubner, tengah ramai diperbincangkan karena isu batal membelaa Timnas Indonesia U-20 dan membelot ke Belanda.
Isu ini muncul setelah Justin Hubner mendapatkan pemanggilan untuk memperkuat Timnas Belanda U-20 dalam laga persahabatan melawan Prancis U-20.
Tentu ini menimbulkan tanda tanya. Sebab, pemain Wolves ini adalah salah satu pemain yang diproyeksikan membela Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Erick Thohir Ingin Bawa Liga Indonesia Jadi yang Terbaik di ASEAN, Kalahkan Thailand dan Vietnam
Selain dirinya, dua nama lainnya adalah Ivar Jenner dan Rafael Struick.
Lantas, benarkan Justin Hubner batal memperkuat Timnas Indonesia U-20 membelot ke Belanda?
Terkait pemanggilan Timnas Belanda U-20 adalah benar adanya. Namun, untuk membelot dari Indonesia belum tentu benar adanya.
Baca Juga: Justin Hubner 'Membelot' ke Timnas Belanda U-20? Begini Penjelasan Eks PSSI
Bahkan, menurut mantan Exco PSSI yang mengurusi naturalisasi, yakni Hasani Abdulgani, Justin Hubner lebih condong ke Indonesia.
Hasani Abdulgani pun menjelaskan bahwa PSSI tengah berupaya menyelesaikan proses naturalisasi Justin Hubner untuk membela Indonesia.
"Pemanggilan Justin Hubner ke Timnas Belanda U-20, pertanda kualitas pemain ini bagus," ujar tulis Hasani Abdulgani dikutip dari akun Instagram, @hasaniabdulgani.
"Menurut kolega di Belanda, Justin lebih memilih membela Timnas Indonesia. Bersama federasi kami ingin menyelesaikan masalah status Justin dan pemain lainnya, semoga mereka segera dapat membela Indonesia," tambahnya.
"Mohon doa dan supportnya, semoga semua berjalan lancar. Garuda Didadaku!" pungkasnya.
Sementara itu, Piala Dunia U-20 2023 akan bergulir pada 20 Mei-11 Juni mendatang. PSSI hanya memiliki waktu sekitar dua bulan untuk menuntaskan proses naturalisasi Justin Hubner cs.