Ada Promosi-Degradasi, Indra Sjafri Seleksi Pemain Timnas U-22 untuk SEA Games 2023

Indra Sjafri terapkan promosi-degradasi di TC Timnas U-22.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 02 Maret 2023 | 12:04 WIB
Indra Sjafri (Instagram/indrasjafri_coach)

Indra Sjafri (Instagram/indrasjafri_coach)

Bolatimes.com - Juru taktik Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri menerapkan promosi dan degradasi dalam pemusatan latihan (TC) untuk SEA Games.

Diketahui, Indra Sjafri telah memanggil 34 pemain untuk mengikuti TC tahap pertama. Para pemain itu berasal dari klub Liga 1 dan Liga 2.

Indra Sjafri mengaku terkejut melihat nyaris 80 persen pemain yang mengikuti TC tahap pertama baru mengukir debut di TC timnas. Ia pun menegaskan bahwa ia menerapkan sistem promosi dan degradasi pada TC tersebut.

"Kami tentu memberikan kesempatan kepada mereka untuk menunjukkan kualitas yang dapat membuat mereka menjadi bagian dari tim nasional SEA Games," ujarnya dikutip di laman resmi PSSI, Rabu (2/3/2023).

Pelatih yang membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 2013 dan Piala AFF U-22 2019 itu mengatakan kerangka tim yang akan berlaga di SEA Games 2023, Kamboja, berasal dari skuad persiapan Piala Dunia U-20 2021 yang dibatalkan.

"Kerangka tim ini sebenarnya adalah pemain-pemain yang sudah bermain di Liga 1 yang dahulu adalah (bagian dari) tim nasional persiapan Piala Dunia U-20 yang batal di tahun 2021, yaitu rata-rata yang lahir tahun 2001 dan 2002," terangnya.

Indra Sjafri memang tidak menyebutkan siapa saja pemain-pemain tersebut. Namun memang ada beberapa pemain dari persiapan Piala Dunia U-20 2021, yang dibatalkan lalu diganti ke Piala Dunia U-20 2023, yang secara usia masih memenuhi syarat untuk timnas U-22 di SEA Games 2023.

Mereka seperti Pratama Arhan yang kini bermain di klub Jepang Tokyo Verdy, lalu Witan Sulaeman (Persija), Rizky Ridho (Persebaya), Beckham Putra (Persib), dan Elkan Baggott (Cheltenham Town-Inggris).

Untuk melengkapi kekuatan skuadnya, Indra Sjafri pun mencari pesepak bola nasional lain yang memiliki kualitas untuk berlaga di SEA Games 2023 dengan menggandeng pemain di Liga 1 dan Liga 2.

Sosok-sosok itu disaring dari pemusatan latihan (TC) yang berlangsung dua tahap di Jakarta yakni pada 1-8 dan 9-16 Maret.

"Sisa pemain yang belum bergabung rencananya malam ini akan hadir semua. Saya mengucapkan terima kasih kepada klub-klub, baik dari Liga 1 dan Liga 2 yang telah mengirimkan pemainnya untuk TC kali ini. Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan sesuai dengan rencana," pungkasnya.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak