Profil Rodney Goncalves, Mantan Pelatih Philippe Coutinho yang Didepak Barito Putera

Rodney Goncalves menjadi pelatih kedua yang didepak oleh Barito Putera di musim yang sama, yakni BRI Liga 1 2022/2023

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 03 Februari 2023 | 11:25 WIB
Rodney Goncalves saat menangani Barito Putera di BRI Liga 1 2022/2023. (Dok. LIB)

Rodney Goncalves saat menangani Barito Putera di BRI Liga 1 2022/2023. (Dok. LIB)

Bolatimes.com - Barito Putera akhirnya resmi mendepak Rodney Goncalves dari kursi pelatih kepala. Akhir hubungan kerja ini diumumkan pada Kamis (2/2/2023).

Keputusan Barito Putera mengakhiri kerja sama dengan Rodney Goncalves tak lain karena hasil buruk yang diraih Laskar Antasari di kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

Rodney Goncalves pun mengucapkan kalimat perpisahannya kepada seluruh anggota tim Barito Putera setelah resmi terdepak dari kursi pelatih kepala

Baca Juga: Target Besar Hokky Caraka di Timnas Indonesia U-20, Pastikan jadi Striker Utama dan Lolos ke Semifinal Piala Asia U-20

"Sejak saya bergabung, hubungan dengan manajemen, pemain dan staf pelatih sangat baik. Namun, sampai saat ini kita belum meraih hasil terbaik. Saya mengerti, saat tak ada hasil memang harus ada perubahan," ujarnya, Kamis (2/2).

Meski merasa sedih dan tak nyaman dengan situasi seperti ini, Rodney berharap, Barito Putera dapat meraih hasil terbaik untuk laga-laga selanjutnya sepeninggal dirinya. 

"Saya juga berharap, bisa kembali lagi bersama Barito Putera di masa-masa mendatang dalam situasi yang tentunya lebih baik lagi.

Baca Juga: 3 Alasan Egy Maulana Vikri Bisa Bersaing di Daftar Top Skor di BRI Liga 1 2022/2023

CEO Barito Putera, H Hasnuryadi Sulaiman menjelaskan, keputusan berpisah yang disepakati kedua belah pihak tersebut murni karena persoalan prestasi. "Kami sangat berterimakasih atas apa yang sudah dilakukan Coach Rodney," ucapnya. 

Profil Rodney Goncalves

Rodney Goncalves merupakan pelatih yang berasal dari Brasil. Kariernya di dunia racik strategi sudah dimulai sejak tahun 1999. Ketika itu, dia menjadi asisten pelatih Timnas Jamaika U-20.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh Tak Tampak di Skuad Madura United saat Laga Lawan Dewa United, Susul Marselino Ferdinan ke Eropa?

Setelah itu, karier Rodney Goncalves berlanjut bersama Timnas Brasil U-16 pada 2001.

Masa-masa awal kepelatihannya memang lebih banyak dihabiskan bersama tim junior, mulai dari Panama U-17, Vasco U-17, Al-Ahli U-23, hingga sebagai asisten pelatih Al-Ahli SFC.

Setelah itu, ia mendapatkan pekerjaan untuk menjadi asisten pelatih Vasco da Gama, lalu digeser menjadi pelatih kepala Vasco U-17.

Baca Juga: Komentar Egy Maulana Vikri usai Cetak Gol Debut bersama Dewa United

Dia sempat bergeser ke Duque de Caxias, CFZ, Audax-RJ U-20, Portuguesa U-20, s EC, Chapecoense, Cruzeiro, El Salvador U-20, dan terakhir Amazonas sebelum bergabung dengan Barito Putera.

Salah satu yang menarik ialah ketika Rodney Goncalves menangani Timnas Brasil U-16. Sebab, di bawah asuhannya, ada sejumlah pesepak bola bintang dunia yang sempat diasuhnya.

Salah satu di antaranya ialah mantan pemain Liverpool dan Barcelona yang kini bermain di Aston Villa, Philippe Coutinho.

Selama mengasuh Barito Putera, kiprah yang ditorehkan pelatih berlisensi UEFA Pro ini memang tak terlalu mentereng.

Sebab, dari total 10 pertandingan, hanya ada dua pertandingan yang sukses dimenangkan, sedangkan lima lainnya berakhir imbang dan tiga sisanya kalah.

Hasilnya, Laskar Antasari masih berada di dasar klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 16 poin dari 20 pertandingan.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak