Eks Pelatih Borneo FC Risto Vidakovic Resmi Tukangi Klub Singapura

Risto Vidakovic hijrah ke Singapura.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Selasa, 20 Desember 2022 | 16:44 WIB
Eks pelatih kepala Borneo FC, Risto Vidakovic. [HO/Borneofc.id]

Eks pelatih kepala Borneo FC, Risto Vidakovic. [HO/Borneofc.id]

Bolatimes.com - Mantan pelatih Borneo FC Risto Vidakovic resmi diangkat menjadi pelatih klub Liga Singapura, Lion City Sailors FC. Risto Vidakovic mendapat tantangan baru usai dicopot dari jabatan pelatih klub Malaysia, Melaka United pada April 2022 silam.

Dikutip dari laman resmi klub, pelatih asal Serbia itu bakal secaa resmi bekerja sebagai pelatih Lion City Sailors FC mulai Januari 2023.

Ini bukan kali perdana, Risto Vidakovic berkarier di Singapura. Sebelumnya, ia pernah menangani Ceres-Negros FC pada 2016 silam.

Bersama Ceres, ia berhasil memenangkan tiga gelar domestik secara berturut-turut (2017-2019) serta berhasil mengalahkan raksasa Australia Brisbane Roar di babak penyisihan Liga Champions Asia (ACL) 2018.

Mendapat tugas baru, Risto Vidakovic mengungkap ambisinya. Ia mengaku menikmati tantangan untuk membawa Lion City Sailors FC gemilang.

"Orang-orang di sini sangat profesional – klub sangat serius dengan pembangunan Pusat Pelatihan baru dan semua orang di sini bekerja dengan tujuan yang sama untuk membangun sesuatu yang sangat kuat di wilayah ini. Saya tahu klub menargetkan peningkatan dan optimalisasi berkelanjutan," katanya.

"Saya melihat ini sebagai tantangan yang sangat besar dan menarik untuk membuat sesuatu yang istimewa di klub," imbuhnya.

Juru taktik asal Serbia itu menekankan Lion City Sailors FC harus bisa kembali merebut tempat tertinggi di Singapura dan mentas di ACL.

"Ya, tentu saja tidak mudah membentuk tim baru dengan pemain dengan mentalitas dan kebiasaan berbeda yang mereka miliki dari klub lain, tapi itulah tantangan yang saya pilih untuk – dan ingin – ambil. Saya tahu tekanan dari kami sebagai satu-satunya klub yang diprivatisasi di Singapura dan liga semakin kompetitif, tetapi kami harus menjalaninya dan kami harus menantang di semua lini,” kata Risto.

"Kami memiliki semua materi untuk tim yang sukses dan setiap orang harus bekerja sama ke arah yang sama untuk menjadikan 2023 sebagai tahun yang tak terlupakan bagi klub," tambahnya,

'Bohongi' Borneo FC

Kepindahan Risto Vidakovic ke Melaka United sempat menjadi perbincangan. Sebab, ia dinilai telah membohongi Borneo FC.

Awalnya, kepada klub ia mengaku mundur lantaran lebih mau dekat dengan keluarga. Namun, dua hari berselang usai pengumuman itu atau tepatnya pada Sabtu (22/1/2022), Risto justru diperkenalkan Melaka United sebagai pelatih kepala.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak