PSSI Izinkan Pertandingan Piala AFF Dihadiri Penonton, Media Vietnam Ketar-ketir sampai Singgung Tragedi Kanjuruhan

Indonesia akan menjamu para lawannya pada 23 dan 26 Desember 2022.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Selasa, 20 Desember 2022 | 15:25 WIB
Antrian suporter Garuda yang akan memasuki ring road SUGBK saat laga Indonesia Vs Malaysia, Kamis (5/9/2019). [Suara.com/Adie Prasetyo]

Antrian suporter Garuda yang akan memasuki ring road SUGBK saat laga Indonesia Vs Malaysia, Kamis (5/9/2019). [Suara.com/Adie Prasetyo]

Bolatimes.com - Diizinkannya pertandingan Piala AFF 2022 untuk dihadiri penonton membuat senang suporter dan skuad Timnas Indonesia. Namun, bagi pihak lain dukungan suporter Indonesia menjadi ancaman tim lain dalam perebutan juara kompetisi dua tahunan tersebut.

Media Vietnam, thethao247.vn menyinggung Tragedi Kanjuruhan, Malang yang menewaskan 135 orang. Dalam artikel yang ditulis mereka bingung dengan kebijakan PSSI yang mulai mengizinkan suporter datang ke stadion.

"Meski butuh dukungan penonton di Piala AFF 2022, PSSI membuat keputusan yang cukup membingungkan," tulis media tersebut dikutip, Selasa (20/12/2022).

Baca Juga: 3 Rekor Mengerikan Timnas Indonesia dalam Sejarah Fase Grup Piala AFF

Menurutnya, kebijakan membuka pintu untuk suporter bisa menjadi ancaman tak kondusifnya pertandingan ketika skuad Garuda tumbang dari lawannya. Media tersebut juga menyinggung peristiwa naas di Stadion Kanjuruhan awal Oktober 2022 lalu.

"Tindakan PSSI ini karena Indonesia masih mengkhawatirkan di masalah keamanan pasca tragedi Kanjuruhan," tambahnya.

Di sisi lain, media Vietnam juga sedikit legowo dengan pembatasan tiket yang dijual untuk suporter Indonesia. Hal itu membuat dukungan ke Timnas Indonesia tak akan maksimal.

Baca Juga: Ledek Pemain Malaysia yang Berendam di Kolam saat Latihan, Suporter Indonesia Dirujak Netizen

"Namun membatasi suporter di lapangan membuat Indonesia kehilangan dukungan besar di tribu [penonton]," katanya lagi.

Meski dibatasi, dukungan suporter Indonesia memang menjadi motivasi pemain Indonesia ketika bersua dengan lawannya di Piala AFF 2022. Namun tak hanya di tribun stadion, dukungan juga cukup berdampak di luar stadion.

Indonesia sendiri akan menjamu lawannya di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Pertandingan pertama akan menghadapi Kamboja di stadion setempat pada 23 Desember 2022.

Baca Juga: Dianggap Tim Terlemah di Piala AFF 2022, Brunei Darussalam Berhasrat Kejutkan Thailand

Enam hari berselang, skuad asuhan Shin Tae-yong akan menjamu juara bertahan, Thailand di GBK pada 26 Desember 2022.

Harga Tiket Timnas Indonesia di Piala AFF 2022:

VIP West A; 1 juta 500 ribu
VIP West B; 1 juta 500 ribu
VIP East; 750 ribu 350 ribu
Main East (Timur Utama); 500 ribu 250 ribu

Category 1; 250 ribu 150 ribu
West A 150 ribu
West B 150 ribu
East A belum dijual
East B 150 ribu

Category 2; 125 ribu Belum dijual

Category 3; 90 ribu belum dijual
Upper Tribune (Tribun Atas)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak