Elkan Baggott Bagikan Kondisi Terkininya, Siap Bela Timnas Indonesia dalam Waktu Dekat?

Elkan Baggott membeberkan kondisi terkininya usai diterpa isu cedera.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Sabtu, 10 Desember 2022 | 13:09 WIB
Elkan Baggott saat merayak gol bersama GIllingham FC (Instagram/@gfcofficial)

Elkan Baggott saat merayak gol bersama GIllingham FC (Instagram/@gfcofficial)

Bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia membagikan kondisi terkininya usai disebut-sebut mengalami cedera. Apakah ia bakal bisa membela Timnas Indonesia dalam waktu dekat?

Sebelumnya, Elkan Baggott diisukan mengalami cedera saat melawan Salford City dalam lanjutan League Two, (4/12/2022) lalu. Kala itu, bek jangkung Timnas Indonesia tersebut hanya bermain selama 23 menit saja.

Namun justru di Piala FA, Elkan Baggott tampil penuh dan menyumbangkan satu gol.

Baca Juga: Profil Wout Weghorst, Bomber Andalan Belanda yang Sempat Kejutkan Argentina di Piala Dunia 2022

Saat itu, Gillingham FC berhadapan dengan Dagenham and Redbridge di ajang Piala FA 2022/2023. Klub berjuluk The Gills tersebut menang 3-2 dan berhak lolos ke babak ketiga Piala FA 2022/2023.

Isu cedera yang dialaminya pun ditepisnya. Ia membagikan kondisi terkininya kalau tidak mengalami cedera terlalu parah.

"Saya telah memberi diri saya beban lain tetapi saya hanya mencoba dan fokus pada bola sebanyak yang saya bisa. Saya merasa baik-baik saja," kata Elkan Baggott dikutip dari Kent Online.

Baca Juga: Fakta-fakta Menarik Belanda vs Argentina, De Oranje Keok di Tangan Lionel Messi Cs

Ia membeberkan alasan kenapa pelatih Neil Harriss menariknya keluar kala Gillingham FC melawan Salford City.

"Saya dikeluarkan beberapa hari yang lalu (melawan Salford) lebih sebagai tindakan pencegahan," tutur Elkan.

"Saya memiliki memar (seukuran bola golf) di sisi mata saya yang untungnya telah turun sekarang tetapi dalam hal gegar otak, tidak ada yang jadi itu baik-baik saja," pungkasnya.

Baca Juga: Prediksi Denny Siregar tentang Lionel Messi Bakal Tersingkir di Piala Dunia 2022 Salah Besar, Netizen Soroti Cuitannya

Tentunya kabar ini membawa angin segar untuk Timnas Indonesia. Pasalnya, tenaga Elkan Baggott dibutuhkan untuk mengarungi Piala AFF 2022 yang digelar akhir tahun ini.

Namun, Elkan Baggott baru bisa membela Timnas Indonesia di semifinal. Hal ini lantaran Gillingham FC baru memberikan izin kepadanya tepat di jadwal semifinal Piala AFF 2022.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak