Emosi Memuncak, Diego Michiels Mangaku Ibunya Dihina Striker Persija Jakarta

Diego Michiels ungkap penyebab kenapa dirinya sampai melepaskan bogem ke striker Persija

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 07 Desember 2022 | 09:26 WIB
Perselisihan antara Diego Michiels dengan Michael Krmencik (Tangkapan Layar)

Perselisihan antara Diego Michiels dengan Michael Krmencik (Tangkapan Layar)

Bolatimes.com - Pemain Borneo FC, Diego Michiels, mengaku bahwa ibunya dihina oleh Persija Jakarta, Michael Krmencik. Hal itu menjadi salah satu penyebab yang membuatnya naik pitam, selain karena ludah.

Michiels terekam kamera meludah ke arah Krmencik. Aksi tersebut dibalas pria asal Republik Ceko itu dengan melakukan hal serupa ke arah wajah Michiels.

"Kejadian ini sudah mulai sebelum di rekaman ini mulai dia jalan dari jauh ke arah saya pas dia sudah dekat dia ludahin duluan ke saya (kena saya)," tulis Michiels di Insta Story, dikutip Rabu (7/12/2022).

"Terus pas dia di depan saya (rekaman mulai) kamu lihat sendiri pergerakan mulut dia, dia ludahin lagi tapi cuma kena dikit baru saya balas di situ, dan setelah itu kejadian mulai," sambungnya.

Klarifikasi Diego Michiels usai pukul Michael Krmencik. (Instagram/@diegomichiels24)
Klarifikasi Diego Michiels usai pukul Michael Krmencik. (Instagram/@diegomichiels24)

Tak hanya masalah ludah, eks pemain Timnas Indonesia U-23 mengaku Kmencik menghina ibunya juga di lapangan. Ia pun bersikap gentle dengan siap menerima semua hukuman.

"Dan sudah dari menit awal di babak pertama dia maki-maki saya. Maki-maki bawa nama ibu dan sudah ludahin berapa kali ke arah saya, dan saya sudah kasih tau ke teman-teman yang lain di Persija di babak pertama tapi mereka diam saja."

"Jangan bilang saya yang mulai padahal dia yang mulai tapi tidak apa-apa.. Salut untuk Persija dengan 3 poin dan saya terima hukuman apa pun FC," demikian akhir pernyataan Diego Michiels.

Laga Persija vs Borneo FC sendiri tersaji di Stadion Sultan Agung Bantul, Selasa (6/12/2022) malam. Tim Macan Kemayoran berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 1-0 lewat gol Firza Andika.

(SuaraManuel Jeghesta)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak