Reaksi Netizen Lihat Diego Michiels Pukul Michael Krmencik: Nonton Bola, Bonus Tinju

Berstatus pemain naturalisasi, Diego Michiels memukul striker Persija

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 07 Desember 2022 | 07:40 WIB
Perselisihan antara Diego Michiels dengan Michael Krmencik (Tangkapan Layar)

Perselisihan antara Diego Michiels dengan Michael Krmencik (Tangkapan Layar)

Bolatimes.com - Duel  Liga 1 2022/2023 antara Persija melawan Borneo FC diwarnai aksi tidak pantas. Pemain Borneo FC, Diego Michiels memukul pemain Persija Jakarta Michael Krmencik.

Aksi tidak terpuji kapten Borneo FC ini terjadi pada menit 78 jalannya pertandingan. Ketika itu kedua pemain tersebut saling meludahi satu sama lain setelah terjadi percekcokan.

Tidak terima diludahi, Diego Michiels pun membalas memukul Krmencik hingga membuatnya terkapar. Karena aksi tidak terpuji tersebut membuat mantan pemain Timnas U-23 ini harus keluar lapangan, setelah wasit mengeluarkan kartu merah baginya.

Nama Diego Michiels pun langsung menjadi trending topik di Twitter. Di akun Twitter @FaktaSepakbola, banyak yang berikan komentar negatif.

“Inilah salah satu alasan saya sangat tidak menyukai sepakbola Indonesia, mau itu timnas / kompetisinya. sudah organisasinya busuk, pemain nya juga rata2 minus attitude, mainnya juga pada jelek gak enak ditonton, udah ketinggalan jauh levelnya sama negara tetangga,” tulis warga net.

"Dia yang ngeludah duluan dia yg merasa tersakiti pas di balikin WKWKWKK,” timpal warga net lainnya.

"Udah bener ga usah ada bola dulu, mindset benerin dulu. bahkan pemain lokal tp import aja kelakuanya begini,” sambung warga net.

“Dari dulu pemain ini bermasalah sama mentalnya ( Stress ) Diego Michels, saya heran kok masih ada klub yg mau menampungnya. Serta dijadikan kapten tim. Pemain ini tidak ada mental seorang pemimpin. Adanya mental preman,” ungkap netizen.

"Nonton sepak bola Indonesia, bonus tinju," kelakar warganet lain.

Dalam pertandingan yang di gelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta itu, berkahir dengan kemenangan 1-0 untuk Persija Jakarta.

(Suara Depok)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak