3 Pemain Timnas Indonesia Berpostur Mungil yang Akan Bikin Gempar Piala AFF 2022

Kecil-kecil cabai rawit. Para pemain Timnas Indonesia ini siap menggemparkan Piala AFF 2022

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 02 Desember 2022 | 19:45 WIB
Potret aksi Egy Maulana Vikri saat Timnas Indonesia mengalahkan Curacao 3-2 di FIFA Matchday. (Instagram/egymaulanavikri)

Potret aksi Egy Maulana Vikri saat Timnas Indonesia mengalahkan Curacao 3-2 di FIFA Matchday. (Instagram/egymaulanavikri)

Bolatimes.com - Berikut tiga pemain mungil yang menghuni skuad Timnas Indonesia dan akan menjadi andalan pada gelaran Piala AFF 2022 mendatang.

Bukan lagi rahasia jika postur tubuh tinggi merupakan salah satu hal yang penting dalam sepak bola, terutama di era sepak bola modern saat ini.

Postur tubuh tinggi ini dimaksudkan agar pemain bisa memiliki kesempatan untuk memenangi duel udara saat bertahan, menyerang, atau menjaga penguasaan bola.

Selain itu, postur tubuh yang tinggi juga identik dengan ketahanan fisik yang mumpuni untuk memainkan sepak bola yang erat dengan kontak fisik.

Akan tetapi, postur tubuh tinggi bukan syarat wajib bagi para pesepak bola memainkan olahraga ini. Bahkan beberapa bintang ternama dunia mampu menjelma menjadi pemain hebat dengan postur yang pendek.

Sebut saja Lionel Messi. Mega bintang Argentina ini punya postur hanya 169 cm saja, atau terkesan tak ideal terutama bagi sepak bola Eropa.

Meski begitu Messi bisa membuktikan dirinya menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa yang sulit dihentikan dan juga rajin mencetak gol.

Di Timnas Indonesia saat ini, ada pula beberapa pemain yang memiliki postur tubuh pendek tapi punya kemampuan di atas rata-rata.

Bahkan para pemain mungil di skuad Timnas Indonesia saat ini, diprediksi bisa menjadi tumpuan atau andalan di gelaran Piala AFF 2022 mendatang.

Kira-kira siapa saja para pemain dengan postur mungil di skuad Timnas Indonesia saat ini? berikut daftarnya.

1. Egy Maulana Vikri

Winger Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, dalam pertandingan melawan Curacao, Selasa (27/9/2022). (dok. PSSI)
Winger Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, dalam pertandingan melawan Curacao, Selasa (27/9/2022). (dok. PSSI)

Egy Maulana Vikri merupakan salah satu pemain mungil di Timnas Indonesia saat ini. diketahui, ia memiliki postur setinggi 170 cm saja.

Meski terkesan mungil, Egy merupakan salah satu pemain terbaik di Indonesia saat ini. Hal ini terbukti dari kiprahnya yang berhasil menembus panggung Eropa.

Bahkan dengan postur mungil itu, pemain berusia 22 tahun ini tetap menjadi andalan bagi klub-klub yang pernah ia bela di Eropa sejauh ini.

2. Yakob Sayuri

Momen Asnawi Mangkualam memberikan instruksi ke rekan setimnya, Yakob Sayuri di jeda babak pertama timnas Indonesia vs Curacao. (YouTube/PSSI TV)
Momen Asnawi Mangkualam memberikan instruksi ke rekan setimnya, Yakob Sayuri di jeda babak pertama timnas Indonesia vs Curacao. (YouTube/PSSI TV)

Yakob Sayuri juga menjadi pemain mungil yang ada di Timnas Indonesia saat ini. Situs Transfermarkt menuliskan postur tubuhnya sekitar 168 cm saja.

Postur tubuhnya itu bahkan lebih rendah dari Messi. Tapi jangan salah, Yakob Sayuri bisa menjadi kartu AS Indonesia di Piala AFF 2022 nanti.

Hal ini dibuktikan dari catatan gol dan assist yang dimilikinya. Di musim ini saja, ia mampu mencetak enam gol dan tiga assist dalam 13 pertandingan.

3. Witan Sulaeman

Pemain Timnas  Witan Sulaeman (kiri) merayakan gol yang dicetak rekannya, Dimas Drajad ke gawang Tim Nasional Curacao Shermaine Martina (kanan) dalam pertandingan 'FIFA Match Day' di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/hp.
Pemain Timnas Witan Sulaeman (kiri) merayakan gol yang dicetak rekannya, Dimas Drajad ke gawang Tim Nasional Curacao Shermaine Martina (kanan) dalam pertandingan 'FIFA Match Day' di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/hp.

Selain Egy dan Yakob Sayuri, ada nama Witan Sulaeman yang juga berstatus pemain mungil dengan postur tubuh hanya sekitar 170 cm.

Meski berpostur mungil, pemain berusia 21 tahun ini merupakan salah satu winger tajam di Indonesia saat ini. Hal ini terbukti dari catatannya.

Di Timnas Indonesia saja, Witan mampu menyumbangkan enam gol dalam 20 pertandingan, di mana dua golnya dicetak saat berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak