Bolatimes.com - Hasil Big Match pemain Timnas Indonesia di luar negeri. Jordi Amat menghempaskan klub Saddil Ramdani di Piala Malaysia 2022.
Jordi Amat dan Saddil Ramdani bertemu dalam sebuah pertandingan yang bertajuk Piala Malaysia 2022 pada Minggu (20/11/2022).
Jordi Amat membela Johor Darul Takzim (JDT) sedangkan Saddil Ramdani memperkuat Sabah FC.
Baca Juga: Jalani Debut Bersama Timnas Indonesia U-20 dan Cetak Gol, Rafael Struick Langsung Banjir Pujian
Di laga itu, Jordi Amat mampu membuat Saddil Ramdani tak berkutik hingga menang dengan skor 3-1. Alhasil, JDT unggul dengan agregat 4-1 atas Sabah FC.
Pertandingan ini berlangsung sengit. Sabah FC yang menerapkan pola bertahan yang cukup rapat tak mampu membendung serangan para pemain JDT.
Alhasil, pada menit ke-34, JDT berhasil menggetarkan gawang Sabah FC melalui tandukan Bergson. Tak puas sampai disitu saja, JDT kembali menggandakan keunggulan pada menit ke-41.
Baca Juga: Daftar Pemain Vietnam yang Dipanggil untuk Piala AFF 2022, Ada Penjebol Gawang Timnas Indonesia
Tembakan keras Fernando Forestieri berhasil menggetarkan gawang yang dikawal Damien Lim, skor 2-0 pun bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, JDT ternyata tak menurunkan intensitas serangan. Sabah yang tertinggal gol pun juga terus mencoba melakukan serangan.
Usaha Saddil Ramdani cs pun membuahkan hasil. Sabag FC dicetak melalui kaki Taiki Kagayama.
Baca Juga: Respons Tak Terduga Elkan Baggott usai Jordi Amat dan Sandy Walsh Sah Jadi WNI
Saddil Ramdani tampak beberapa kali menginisiasi serangan Sabah FC. Namun upayanya terus gagal, sedangkan Jordi Amat nampak terlibat pembangunan serangan JDT dari bawah.
Akhirnya JDT pun kembali memperlebar keunggulan melalui pemain Syafiq Ahmad. Skor 3-1 pun akhirnya berakhir hingga peluit wasit ditiupkan.
JDT kini unggul agregat 4-1 dan dipastikan lolos ke final Piala Malaysia 2022. Di final, JDT akan bertemu pemenang antara Selangor kontra Trengganu FC. Diharapkan Amat mampu mempersembahkan gelar juara untuk klubnya.