Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, kembali mendampingi skuat Garuda Muda berlatih setelah terakhir mendampingi mereka di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada September lalu.
Menurut pengamatan pelatih asal Korea Selatan itu, fisik para pemain Timnas Indonesia U-19 tidak begitu baik dalam sesi latihan perdana di Jakarta pada Rabu (12/10/2022).
Namun, Shin Tae-yong cukup maklum karena Marselino Ferdinan cs diberikan waktu libur selama sebulan lamanya sebelum kembali berkumpul bersama Timnas Indonesia U-19.
Oleh karena itu, Shin Tae-yong fokus memberikan menu latihan fisik dasar untuk para pemain Timnas Indonesia U-19.
"Karena habis turnamen kemarin di Surabaya, memang diberikan libur kepada pemain hampir sebulan," kata Shin Tae-yong di YouTube PSSI.
"Pastinya fisik tidak begitu baik, jadi kami fokus di pagi hari untuk latihan fisik dasar dan sore untuk gym," imbuhnya.
Timnas Indonesia U-19 saat ini tengah menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta. Mereka akan TC di Turki dan Jakarta, tetapi dikarenakan masih menunggu visa, mereka memanfaatkan waktu untuk latihan di Jakarta dahulu.