Tak Kerja Sendirian, 5 Sosok Penting di Balik Kejayaan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia

Siapa tokoh utama di balik keberhasilan Shin Tae-yong? Inilah jawabannya.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 29 September 2022 | 19:00 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-Yong (tengah) menyapa suporter usai pertandingan melawan Myanmar U-19 dalam matchday terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Bekasi, Minggu (10/7/2022) malam. [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-Yong (tengah) menyapa suporter usai pertandingan melawan Myanmar U-19 dalam matchday terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Bekasi, Minggu (10/7/2022) malam. [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah]

Bolatimes.com - Shin Tae-yong tengah dipuja-puja oleh pendukung Timnas Indonesia. Hal ini tak lepas dari kesuksesannya membawa skuad Garuda menorehkan prestasi.

Terkini, Shin Tae-yong berhasil mengalahkan Curacao sebanyak dua kali di FIFA Matchday. Curacao yang berada di ranking 84 FIFA, dibuat tak berkutik oleh juru taktik asal Korea Selatan itu dalam dua pertandingan yang dilangsungkan pada Sabtu (24/9) dan Selasa (27/9).

Mengingat perbedaan status serta kualitas tim yang jauh antara Timnas Indonesia dan Curacao, apa yang dicapai Shin Tae-yong merupakan raihan fantastis.

Terlebih lagi, Shin Tae-yong makin menancapkan dirinya sebagai pelatih terbaik Timnas Indonesia. Meski belum memberi gelar, catatannya tak bisa dipandang remeh.

Dikutip dari laman Transfermarkt, Shin Tae-yong telah menukangi Timnas Indonesia sebanyak 23 kali di ajang-ajang internasional resmi.

Dalam 23 pertandingan itu, juru taktik berusia 51 tahun ini mampu membawa skuad Garuda menang 13 kali, imbang 5 kali dan 5 kali kalah dengan catatan memasukkan 53 gol dan kebobolan 31 gol.

Catatan mentereng ini dibarengi prestasi seperti lolos ke Piala Asia 2023, sehingga membuat nama Shin Tae-yon harum.

Di balik kesuksesan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia, terdapat lima sosok penting yang tak bisa diabaikan kehadirannya.

Siapa saja sosok-sosok yang membantu Shin Tae-yong hingga meraih kesuksesan di Timnas Indonesia? Berikut daftarnya.

1. Jeong Seok-seo

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan penerjemah Jeong Seok-seo. (Instagram/@jeongseokseo)
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan penerjemah Jeong Seok-seo. (Instagram/@jeongseokseo)

Jeong Seok-seo mungkin tak memiliki kemampuan sebagai pelatih. Namun perannya di Timnas Indonesia tak bisa diabaikan begitu saja.

Sebab, pria yang akrab disapa Jeje ini merupakan penerjemah Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Bisa dikatakan, ia adalah penyambung lidah juru taktik asal Korea Selatan itu ke para penggawa skuad Garuda.

2. Kim Jong-jin

Bukan tanpa alasan jika Shin Tae-yong membuat para pemain Timnas Indonesia bisa mengalahkan tim-tim kuat seperti Curacao dan Kuwait dalam perjalanannya.

Keberhasilan ini tak lepas dari sosok Kim Jong-jin yang merupakan analis pertandingan bagi Shin Tae-yong. Dari tangannya, pelatih asal Korea Selatan ini bisa menemukan celah dalam permainan lawan dan mengetahui taktik apa yang akan digunakan untuk Timnas Indonesia.

3. Shin Sang-gyu

 Shin Sang-gyu. (Dok. KFA)
Shin Sang-gyu. (Dok. KFA)

Masalah fisik kerap menjadi masalah terbesar Timnas Indonesia sebelum kedatangan Shin Tae-yong. Namun perlahan, persoalan fisik skuad Garuda pun mulai mengalami peningkatan signifikan.

Makin apiknya fisik pemain Timnas Indonesia tak lepas dari sosok Shin Sang-gyu yang bertugas sebagai pelatih fisik. Karena sosoknya, skuad Garuda bisa tampil ngotot selama 90 menit tak seperti sebelum-sebelumnya.

4. Kim Bong-soo

Meningkatnya performa pemain Timnas Indonesia tak hanya terlihat di para Outfield Player saja, melainkan juga untuk para pemain di posisi kiper.

Hal ini tak lepas dari sosok Kim Bong-soo sebagai pelatih kiper, yang membuat Timnas Indonesia era Shin Tae-yong selalu memiliki kiper jempolan yang andal dalam melakukan penyelamatan.

5. Choi In-cheol

Kehebatan Shin Tae-yong dalam meramu taktik di Timnas Indonesia juga tak lepas dari peran asistennya, yakni Choi In-cheol. Ia telah menemani Shin Tae-yong sejak Desember 2020 lalu seiring mundurnya Gong Oh-kyun.

Meski begitu, pengalaman Choi In-cheol yang pernah melatih Korea Selatan U-20 membuat Shin Tae-yong punya tangan kanan yang selalu bisa diandalkan dalam meramu taktik.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak