Porsi 'Gila' Latihan Persija Jelang Hadapi Persib Bandung, Michael Krmencik Sampai Geleng-geleng

Krmencik mengaku latihan Persija tiga hari ini sangat berat, tak seperti biasanya

Jum'at, 23 September 2022 | 14:19 WIB
Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik. (Instagram/krmelec_11)

Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik. (Instagram/krmelec_11)

Bolatimes.com - Striker asing Persija Jakarta, Michael Krmencik, geleng-geleng dengan porsi latihan skuat Macan Kemayoran yang berat menjelang duel klasik melawan Persib Bandung pada pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, 2 Oktober 2022.

Demi dapatkan hasil maksimal, persiapan pun dilakukan oleh Persija. Macan Kemayoran --julukan Persija-- bahkan digembleng habis dalam latihan usai libur selama tiga hari usai menghadapi Madura United pada 17 September lalu.

Untuk pekan ini latihan difokuskan meningkatkan fisik pemain.

Saking beratnya latihan, pemain asing Persija Michael Krmencik sampai geleng-geleng kepala.

Pesepak bola Madura United FC Luiz Marcelo (kanan) dihadang pesepak bola Persija Jakarta Hansamu Yama (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (17/9/2022). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.
Pesepak bola Madura United FC Luiz Marcelo (kanan) dihadang pesepak bola Persija Jakarta Hansamu Yama (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (17/9/2022). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.

Tidak hanya berat, materi latihan yang diberi Paul Keenan selaku pelatih fisik cukup banyak.

"Latihannya terasa sangat berat tiga hari ini. Paul (Keenan) memberi kami porsi latihan yang sangat banyak,” kata Michael Krmencik dilansir dari laman klub, Jumat (23/9/2022).

Mantan pemain Club Brugge itu menjelaskan Paul meminta kepada para pemain untuk terus meningkatkan kualitas fisik dari setiap pemain.

Beberapa latihan yang harus dilakukan seperti memutari lapangan dalam batas waktu tertentu. Tidak sampai di sana, ada materi latihan yang dijalani lagi setelahnya.

Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra melakukan selebrasi setelah mencetak gol untuk timnya selama pertandingan pekan kesembilan BRI Liga 1 2022-2023 antara Arema FC vs Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (11/9/2022). [Persib Bandung]
Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra melakukan selebrasi setelah mencetak gol untuk timnya selama pertandingan pekan kesembilan BRI Liga 1 2022-2023 antara Arema FC vs Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (11/9/2022). [Persib Bandung]

"Kami lari memutari lapangan terus menerus sembari yang lain melakukan latihan berbeda. Fisik kami benar-benar digembleng olehnya (Paul)," ia menambahkan.

"Selain latihan fisik kami latihan finishing. Semua tahu kami harus latihan ekstra untuk melawan Persib. Kami ingin memenangkan pertandingan itu," pungkasnya.

Pertandingan Persib vs Persija pastinya sangat dinantikan pecinta sepakbola Tanah Air. Ada gengsi tersendiri membalut duel klasik ini.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak