Liga 1 2022 Berjalan 10 Pekan, Berikut 4 Suporter Terbanyak yang Datang ke Stadion

Berikut 4 suporter yang paling banyak datang ke stadion menyaksikan tim kesayangannya berlaga.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 20 September 2022 | 12:00 WIB
Duel Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7/2022). [Adie Prasetyo Nugraha/Suara.com]

Duel Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7/2022). [Adie Prasetyo Nugraha/Suara.com]

Bolatimes.com - Berikut empat suporter terbanyak yang datang ke stadion sejauh ini di Liga 1 2022/2023 yang telah berjalan selama 10 pekan.

Liga 1 2022/2023 telah berjalan 10 pekan sejauh ini, di mana beberapa tim melahirkan kejutan demi kejutan dalam perjalanannya.

Sebagai contoh kejutan lahir dari Persebaya Surabaya dan Bhayangkara FC yang musim lalu berhasil finis di lima besar Liga 1 musim lalu.

Baca Juga: Thomas Doll Ungkap Alasan Persija Jakarta Tak Uji Coba Lawan Borussia Dortmund, tapi Pilih Klub Korea Selatan

Kini, tim berjuluk Bajul Ijo dan The Guardians itu harus terseok-seok di 10 pekan perdana Liga 1 2022/2023 dan berada di peringkat ke-14 serta ke-15.

Selain itu, kejutan hadir dari PSM Makassar. Meski baru melakoni 9 laga dari 10 partai yang harus dijalani, Juku Eja menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan.

Dalam 9 laga yang telah dijalani, PSM Makassar mampu meraih 6 kemenangan dan 3 hasil imbang sehingga kini Juku Eja duduk di posisi 3 klasemen sementara.

Baca Juga: Karma Itu Nyata, Thailand Terancam Gagal Lolos ke Piala Asia U-20 usai Permainkan Timnas Indonesia

Selain kejutan dari setiap tim, Liga 1 musim ini juga menghadirkan kejutan dari sisi lainnya, yakni tentang kehadiran suporter di stadion.

Usai melakoni Liga 1 musim lalu tanpa kehadiran penonton karena pandemi Covid-19, kini Liga 1 2022/2023 memperbolehkan penonton kembali ke stadion.

Dalam 10 pekan yang telah dilakoni di Liga 1 2022/2023ini, beberapa stadion nampak penuh riuh dengan kehadiran suporter.

Baca Juga: Fans Minta Shin Tae-yong Dikontrak Seumur Hidup di Timnas Indonesia, Media Vietnam Beri Sorotan

Kira-kira, suporter dari tim mana saja yang mampu memenuhi stadion saat timnya berlaga? Berikut daftarnya.

1. Persija Jakarta

Persija Jakarta menjadi tim yang paling banyak menghadirkan penonton ke stadion. Dengan basis suporter besar pada diri The Jakmania, laga-laga Macan Kemayoran kerap ramai dihadiri penonton.

Baca Juga: Jadwal Tim ASEAN di FIFA Matchday September 2022, Timnas Indonesia Hadapi Lawan Terkuat

Hingga pekan ke-10 Liga 1 2022/2023 ini, suporter Persija Jakarta mencetak rekor sebagai penonton terbanyak dalam 1 laga, yakni mencapai rata-rata 26.988 penonton.

2. PSS Sleman

Militansi pendukung PSS Sleman tak perlu diragukan lagi. Setiap Super Elang Jawa berlaga di homebase-nya, Stadion Maguwoharjo, para pendukungnya pun datang untuk meramaikan laga.

Hingga pekan ke-10 Liga 1 2022/2023 ini, laga PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo telah dihadiri banyak penonton. Rata-rata, laga Super Elang Jawa dihadiri 20.120 penonton.

3. Arema FC

Sama seperti Persija Jakarta dan PSS Sleman, Arema FC juga memiliki basis suporter besar yang setia mendukung klub berjuluk Singo Edan kala bertanding.

Saat bermain kandang di Stadion Kanjuruhan, Arema FC mampu menarik para suporternya hadir. Jika dirata-rata, laga Singo Edan mampu menghadirkan 17.877 penonton hingga pekan ke-10.

4. PSM Makassar

PSM Makassar pun juga punya basis suporter yang tak kalah besar. Meski kini ber-homebase di Parepare, dukungan bagi Juku Eja pun tetap hadir dari para pendukungnya.

Jika dirata-rata, PSM Makassar selalu ditonton oleh 17.722 penonton hingga pekan ke-10. Angka ini terbilang baik, mengingat Stadion BJ Habibie yang jadi Homebase-nya hanya 20 ribu penonton saja.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak