Kondisi Terkini Eks GM Arema FC Ruddy Widodo, Bentuk Tubuh Berubah Drastis dan Memprihatinkan

Begini kondisi terkini sks General Manager Arema, Ruddy Widodo.

Kamis, 08 September 2022 | 14:24 WIB
Eks GM Arema, Ruddy Widodo (Suara.com)

Eks GM Arema, Ruddy Widodo (Suara.com)

Bolatimes.com - Nama Ruddy Widodo pasti tak asing di telinga para pencinta bola khususnya Aremania. Ia cukup dikenal karena pernah menjabat General Manager Arema.

Namun kini ia menanggalkan jabatannya lantaran kondisi kesehatannya yang tak mendukung. Ia menderita penyakit stroke sehingga aktivitasnya terbatas.

Terbaru ini, dalam unggahan akun Twitter @tukangsleding13, terlihat kondisi Ruddy Widodo yang berbanding terbalik ketika masih menjabat sebagai General Manager Arema.

Baca Juga: Rencana Naturalisasi 7 Pemain Timnas U-20, Ketum PSSI: Dua Sudah Mau, 5 Pemain Lagi Kita Komunikasikan

Salah seorang pria yang berada dalam video tersebut menceritakan kondisi terkini dari Ruddy Widodo.

"Di otaknya ini mengalami stroke yang mengakibatkan Bapak Ruddy Widodo ini tidak bisa berjalan. Tangan kanannya juga tidak bisa digerakkan. Dan yang jelas, yang paling parah memory-nya hilang," ujar pria berkacamata tersebut.

Bentuk tubuh Ruddy Widodo pun berubah drastis. Kini, ia memiliki badan yang menyusut dan terlihat kurus.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 akan TC di Eropa, 3 Negara Top Ini Masuk dalam Daftar Bidikan

Berbeda ketika sebelum dirinya menderita stroke dan saat menjabat menjadi GM Arema . Bentuk tubuhnya sehat dan terlihat berisi.

Potret ini pun menuai reaksi dari warganet di kolom komentar.

Baca Juga: Ingin TC Terpusat di GBK, PSSI Minta Bantuan Pemerintah soal Sewa Lapangan

"Ya Allah, cepat sembuh pak Idur. Cepat diangkat penyakitnya," tulis @zar***.

"Sehat terus pak Ruddy. Semoga segala kebaikanmu bermanfaat. Semoga lekas sembuh. Doa terbaik untukmu. Amin," cuit @een***.

Ruddy Widodo pernah menjabat sebagai General Manager. Namun pada Oktober 2021, jabatannya dilepas dan digantikan oleh Ali Rifky.

Saat masih aktif menjabat sebagai manager, Ruddy kerap berburu pemain anyar saat transfer window dengan prinsip Jawa, yakni Sluman, Slumun, Slamet. Artinya, pelan-pelan mereka akan berupaya hingga si pemain ‘selamat’ datang ke Malang tidak dibajak tim lain.

Hal ini dalam artian para pemain incarannya tidak digembor-gemborkan di media. Tetapi akan diumumkan di media ketika sudah resmi datang ke Arema.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak