Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Era Liga 1, Didominasi Penyerang Asing

Berikut 6 pencetak gol terbanyak sejak bergulirnya Liga 1.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 29 Agustus 2022 | 18:00 WIB
Ilija Spasojevic merayakan gol saat Bali United tundukkan Madura United 2-0 di Liga 1 2021. (Instagram/liga1match)

Ilija Spasojevic merayakan gol saat Bali United tundukkan Madura United 2-0 di Liga 1 2021. (Instagram/liga1match)

Bolatimes.com - Berikut daftar pencetak gol terbanyak sejak era Liga 1, di mana beberapa pemain naturalisasi dan pemain asing mendominasi daftar ini.

Kasta sepak bola teratas Indonesia, Liga 1 bukanlah sebuah kompetisi yang bisa dikatakan berjalan cukup lama.

Kompetisi Liga 1 sendiri pertama kali digelar pada 2017, usai Indonesia harus menerima sanksi FIFA yang membuat kompetisi dibekukan.

Baca Juga: Kocak, Momen Robert Lewandowski Cetak Gol dengan Gaya Mirip Logo Bundesliga

Sebelum era Liga 1, kompetisi teratas sepak bola Indonesia memiliki banyak nama seperti Perserikatan, Galatama, Divisi Utama, Liga Indonesia, Indonesia Super League (ISL), hingga Indonesia Soccer Championship.

Format yang digunakan pun berbeda-beda. Ada format wilayah hingga format satu wilayah seperti yang dikenal saat ini.

Gelaran Liga 1 pun bisa dikatakan sebagai reinkarnasi dari Indonesia Super League (ISL) yang sama-sama memiliki format satu wilayah dengan berisikan 18 tim.

Baca Juga: Jelang Lawan Olympiacos, Bagus Kahfi Tak Masuk Daftar Pemain Asteras Tripolis FC

Sejak era Liga 1 digelar pada 2017, telah banyak rekor yang diciptakan, terutama soal pencetak gol terbanyak di kompetisi tertinggi Indonesia ini.

Kira-kira, siapa saja pemain yang menghuni daftar pencetak gol terbanyak Liga 1? Berikut daftarnya.

1. Ilija Spasojevic (64 gol)

Baca Juga: Link Live Streaming RANS Nusantara vs Barito Putera di Liga 1 2022 Sore Ini

Ilija Spasojevic usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (Dok. LIB)
Ilija Spasojevic usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (Dok. LIB)

Ilija Spasojevic merupakan pencetak gol terbanyak Liga 1 sejauh ini. Penyerang naturalisasi tersebut tercatat telah mencetak 64 gol.

Torehan itu dibuat di Liga 1 bersama dua klub, yakni Bhayangkara FC dan Bali United. Torehan itu juga dibarengi 3 gelar juara liga bersama dua tim tersebut.

2. Alberto Beto Goncalves (62 gol)

Baca Juga: Link Live Streaming Dewa United vs PSIS Semarang di Liga 1 2022 Sore Ini

Posisi pencetak gol terbanyak kedua sepanjang era Liga 1 adalah penyerang naturalisasi lainnya yakni Alberto ‘Beto’ Goncalves dengan sumbangan 62 gol sejauh ini.

Pemain telah bermain di Indonesia sejak 2008 itu telah menorehkan 62 gol tersebut bersama Sriwijaya FC dan Madura United di Liga 1.

3. Marko Simic (61 gol)

Riko Simanjuntak dan Marko Simic saat berseragam Persija Jakarta. (Instagram/markosimic_77)
Riko Simanjuntak dan Marko Simic saat berseragam Persija Jakarta. (Instagram/markosimic_77)

Eks penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, juga masuk daftar ini dengan sumbangan 61 gol selama berkiprah di Liga 1 sejak 2018.

Sumbangan gol tersebut diberikan seluruhnya kepada Persija Jakarta, di mana Marko Simic mampu mempersembahkan satu gelar liga.

4. David da Silva (48 gol)

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, juga masuk daftar ini di mana dirinya telah membukukan 48 gol selama berkiprah di Liga 1.

Sejak berkiprah di Liga 1 pada 2018, David da Silva mampu mempersembahkan 48 golnya sejauh ini untuk Persebaya Surabaya dan Persib Bandung.

5. Ezechiel N'Douassel (48 gol)

Ezechiel N'Douassel. (Dok. LIB)
Ezechiel N'Douassel. (Dok. LIB)

Sama seperti David da Silva, Ezechiel N’Douassel juga telah mencetak 48 gol selama berkiprah di Liga 1 sejak datang ke Indonesia pada 2017.

Penyerang Timnas Chad itu mampu menyumbangkan 48 golnya bersama dua klub, yakni Persib Bandung dan Bhayangkara FC.

6. Samsul Arif (48 gol)

Samsul Arif menjadi satu-satunya penyerang lokal ‘murni’ yang ada di daftar ini. Dirinya sejauh ini telah mencetak 48 gol di Liga 1.

Sumbangan 48 gol itu telah diberikannya bersama sederet klub sejak 2017, yakni Persela Lamongan, Barito Putera, Persita Tangerang, Persebaya Surabaya, dan Persis Solo.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak