Profil Education City Stadium, Venue Piala Dunia 2022 yang Dijuluki Berlian di Gurun

Berikut profil Education City Stadium, salah satu venue Piala Dunia 2022 Qatar.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Minggu, 21 Agustus 2022 | 17:45 WIB
Education City Stadium, venue Piala Dunia 2022 yang dijuluki berlian di gurun. (Twitter)

Education City Stadium, venue Piala Dunia 2022 yang dijuluki berlian di gurun. (Twitter)

Bolatimes.com - Salah satu venue yang akan menjadi lokasi penyelenggaraan pertandingan-pertandingan di gelaran Piala Dunia 2022 ialah Education City Stadium

Education City Stadium merupakan salah satu dari delapan stadion yang akan menggelar laga-laga Piala Dunia 2022 di Qatar mulai 20 November hingga 18 Desember 2022.

Selain Education City Stadium, tujuh stadion yang menjadi venue Piala Dunia 2022 Qatar lainnya ialah Lusail Iconic Stadium, Al Bayt Stadium, Al Thumama Stadium, Khalifa International Stadium, Ahmad bin Ali Stadium, dan Al Janoub Stadium.

Baca Juga: 4 Pemain Andalan Luis Milla di Timnas Indonesia yang Bisa Diboyong ke Persib Bandung

Profil Education City Stadium

Education City Stadium merupakan stadion mewah yang terletak di Al Rayyan, Qatar. Stadion ini memang dibangun oleh Pemerintah Qatar untuk menggelar Piala Dunia 2022.

Penamaan Education City Stadium ini berasal dari lokasinya yang berada di area sejumlah Perguruan Tinggi yang berlokasi di Kota Pendidikan Qatar Foundation.

Baca Juga: Fakta-Fakta Menarik di Balik Transfer Mendadak Casemiro dari Real Madrid ke Manchester United

Secara lokasi, stadion ini berada di pinggiran Ibu Kota Doha. Kapasitasnya dapat menampung sekitar 40.000 penonton. Julukan yang disematkan pada stadion yang dibangun pada 2016 ini ialah ‘Diamond in the Desert’ alias Berlian di Gurun.

Konstruksi Education City Stadium ini 20% di antaranya menggunakan bahkan bangunan hijau sebagai materialnya. Bahkan, stadion ini dianggap sebagai salah satu stadion paling ramah lingkungan di dunia.

Pada Mei 2019, stadion yang dibangun oleh JPAC JV sebagai kontraktor, Pattern Design sebagai arsitek desain utama, serta Buro Happold sebagai desain teknik ini mendapatkan peringkat GSAS (Global Sustainability Assessment System) bintang lima.

Baca Juga: Daftar 3 Pelatih Top Dunia yang Kini Berkarier di Liga 1 2022/2023, Terbaru Luis Milla

Terlepas dari kemewahan yang disajikan stadion ini, Education City Stadium tak terlepas dari kritik oleh dunia internasional selama proses pembangunannya.

Amnesty Internasional, misalnya, menemukan laporan bahwa para pekerja migran yang membangun stadion ini mengalami berbagai masalah karena dilanggar hak-haknya.

Salah satu investigasi media asal Inggris, The Guardian, menemukan bahwa banyak pekerja migran yang tidak diberi makan dan minum secara layak.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Leeds United vs Chelsea, Newcastle vs Manchester City

Dokumen dan identitas mereka diambil. Gaji yang menjadi haknya pun tak dibayarkan tepat waktu. Bahkan, ada pula yang sama sekali tak mendapatkan upah seolah bekerja seperti budak.

Sejak tahun 2010, The Guardian menemukan bahwa ada sekitar 522 pekerja asal Nepal dan lebih dari 700 pekerja asal India yang telah meninggal dunia.

Terlepas dari berbagai isu pelanggaran hak asasi manusia yang mengiringi dalam proses pembangunannya, Education City Stadium akhirnya selesai dibangun pada Juni 2020.

Sejak resmi dibuka pada 15 Juni 2020, stadion ini sebelumnya sudah digunakan untuk menggelar berbagai pertandingan bergengsi yang berskala internasional, mulai dari Piala Dunia Antarklub edisi 2019 dan 2020, Liga Champions Asia 2020, hingga Piala Arab 2021.

Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2022 di Education City Stadium

22 November 2022 – Grup D: Denmark vs Tunisia

24 November 2022 – Grup H: Uruguay vs Korea Selatan

26 November 2022 – Grup C: Polandia vs Arab Saudi

28 November 2022 – Grup H: Korea Selatan vs Ghana

30 November 2022 – Grup D: Tunisia vs Prancis

2 Desember 2022 – Grup H: Korea Selatan vs Portugal

6 Desember 2022 – Babak 16 Besar: Pemenang Grup F dan Runner-up Grup E

9 Desember 2022 – Babak 8 Besar

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak