Bolatimes.com - Media Vietnam langsung koar-koar setelah negaranya sukses mengalah Timnas Putri Indonesia U-18 di Piala AFF Wanita U-18. Mereka juga mengatakan peluang Garuda Pertiwi lolos grup sangat tipis.
Timnas Putri Indonesia U-18 sejatinya unggul lebih dulu dalam laga melawan Vietnam pada Selasa (26/7/2022). Marsela Awi membuka gol pada menit ke-37.
Marsela Awi mencetak gol ciamik ke gawang Vietnam. Ia melakukan tembakan chip yang behasil mengelabuhi kiper lawan.
Baca Juga: Paulo Dybala Bongkar Penyebab Kontraknya Tak Diperpanjang Juventus, Masalah Finansial?
Sayangnya keunggulan timnas Putri Indonesia U-18 tidak bertahan lama. Sebab pemain Vietnam yang bernama Ngoc Minh menyamakan kedudukan sebelum turun minum.
Petaka bagi timnas Putri Indonesia U-18 datang di babak kedua. Nguyen Thi mencetak gol saat kemelut pada menit ke-72 yang membuat skor akhir menjadi 2-1 untuk kemenangan Vietnam.
Setelah hasil itu, media Vietnam meledek timnas Putri Indonesia U-18. Mereka menyebut peluang Garuda Pertiwi untuk lolos grup semakin tipis.
Baca Juga: Gabung AS Roma, Paulo Dybala Ogah Bahas Scudetto
"Tim tuan rumah mudah disingkirkan oleh Vietnam dan Thailand di Piala AFF. Meski kompetisi semakin maju, peluang Indonesia lolos ke fase grup Piala AFF Wanita U-18 putri cukup tipis," tulis laporan Soha.vn dinukil pada Rabu (27/7/2022).
Apalagi kini pasukan yang dilatih Rudy Eka Priyambada tergusur di tempat ketiga klasemen sementara. Garuda Pertiwi meraih enam poin dari tiga pertandingan dan bakal bertemu Thailand di laga penentuan.
Timnas Putri Indonesia U-18 masih memiliki kesempatan lolos ke semifinal kompetisi ini dengan catatan penting dan membutuhkan bantuan dari Vietnam.
Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain Asing di 18 Klub Liga 1 2022/2023
Thailand akan menjadi lawan Indonesia di laga terakhir fase grup, digelar pada 28 Juli 2022 dan kemenangan wajib didapat di laga ini.
Jika hal itu terjadi dan Indonesia menang, Garuda Pertiwi masih harus berharap dengan Vietnam yang bisa mengalahkan Thailand di laga terakhir mereka.
Jika skenario ini berjalan dengan sempurna, timnas Putri Indonesia dipastikan dapat melangkah ke semifinal Piala AFF Putri U-18 2022.
Baca Juga: 3 Pemain Abroad Indonesia yang Kini Berstatus Tanpa Klub, Terbaru Witan Sulaeman