Pengamat Sepak Bola Vietnam Sebut Indonesia Rugi Andai Pindah Federasi ke EAFF

Pengamat sepak bola Vietnam beri komentar pedas.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 21 Juli 2022 | 17:27 WIB
Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka, vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)

Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka, vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Kabar Timnas Indonesia tertarik gabung Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF) tak hanya jadi bahasan publik Tanah Air, tapi juga warga Vietnam.

Pengamat sepak bola Vietnam, Quang Tung ialah salah satu pihak yang buka suara terkait isu Indonesia pindah federasi dari AFF ke EAFF.

Menurutnya, keputusan tersebut justru mencerminkan sikap tak dewasa dari Indonesia. Apalagi, itu bila itu dipicu oleh hasil di Piala AFF U-19 2022, di mana Timnas Indonesia merasa dirugikan oleh Vietnam dan Thailand sehingga gagal ke semifinal.

"Mereka (Indonesia) yang memilih jalan tersebut. Itu adalah kecerobohan mereka dalam persiapan dan kurangnya perhitungan. Ialah normal, apabila dua tim kuat bermain imbang, sehingga membuat tim lain tersingkir," ujarnya seperti dikutip dari Soha.vn, Kamis (21/7/2022).

Quang Tung beranggapan, pindah federasi justru akan merugikan Timnas Indonesia dan AFF yang selama ini menaungi skuad Garuda.

"Kalau Indonesia benar-benar pergi pasti AFF rugi. Indonesia merupakan anggota aktif. Negara berpenduduk ratusan juta dan sangat mencintai sepak bola, namun mundur dari AFF merupakan kerugian bagi publik," imbuhnya.

Lagi pula, kata dia, pindah ke EAFF tak menjamin Timnas Indonesia bisa berjaya. Apalagi, di sana harus bersaing dengan sejumlah tim kuat.

"Jika Indonesia pindah ke EAFF dan bertmu Hong Kong, China mungkin mudah untuk menang karena peringkat FIFA rendah. Tetapi, tim lain di Asia Timur seperti Korea Selatan, Jepang, China terlalu kuat," ujar Quang Tung.

"Kalau Indonesia ke Asia Timur dan bermain di turnamen besar, harus playoff dengan tim lain. Sering bentrok dengan lawan kuat, tidak menguntungkan bagi mereka," pungkasnya.

Adapun PSSI sendiri membenarkan telah menjalin komunikasi dengan EAFF. Tetapi, hingga kini belum ada keputusan mutlak yang diambil.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak