Gara-gara Kasus Pelecehan Seksual, Posisi Madam Pang Terancam Dicopot dari Timas Thailand

Stafnya berulah, Madam Pang yang ikut kena getahnya

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Minggu, 17 Juli 2022 | 15:09 WIB
Manajer Timnas Thailand, Nualphan Lamsam alias Madam Pang. (Instagram/@panglamsam)

Manajer Timnas Thailand, Nualphan Lamsam alias Madam Pang. (Instagram/@panglamsam)

Bolatimes.com - Manajer Timnas Thailand, Nualphan Lamsam alias Madam Pang terancam dicopot dari posisinya setelah terjadi dugaan pelecehan seksual yang dilakukan asistennya.

Mengutip dari laporan The Thao 247, salah seorang staf Madam Pang diduga melakukan pelecehan seksual kepada pemain timnas U-23.

Dugaan kasus pelecehan seksual ini pun jadi masalah besar di internal sepak bola Thailand. Ketua umum PSSI-nya Thailand, FAT, Somyot Poompanmoung langsung meminta kasus ini untuk diselidiki.

Pihak FAT telah membentuk tim investigasi untuk menyelidiki kasus ini. Nantinya hasil temuan dari FAT ini akan segera dilaporkan kepada AFC.

Sementara itu mengutip dari Siam Sport, Madam Pang sendiri sudah meminta maaf secara terbuka terkait dugaan kasus pelecehan seksual yang melibatkan stafnya.

Menurut laporan media Thailand itu, Madam Pang juga dikabarkan terlibat dalam proses penyelidikan kasus tersebut.

"Sebagai pimpinan tim nasional Thailand, saya siap bekerja sama dengan Federasi Sepakbola dalam menyelidiki insiden baru-baru ini dan menunggu hasil akhirnya. Ini merupakan sebuah pelajaran penting, bagaimana manajemen tim sehingga saya bisa mencegah terulangnya insiden serupa dalam tim," ucap Madam Pang. 

Kasus dugaan pelecehan seksual itu sendiri terjadi di sebuah acara yang melibatkan timnas U-23 Thailand. Saat terjadinya dugaan pelecehan seksual itu, Madam Pang sendiri dikabarkan tidak hadir di acara tersebut.

"Madam Pang, manajer timnas Thailand meskipun tidak hadir di pesta itu, tapi sudah menunjukkan ketidaksenangan atas apa yang terjadi di sana," tulis media Thailand.

(Suara.com/Galih Prasetyo)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak