Link Live Streaming PSS Sleman vs Borneo FC di Semifinal Piala Presiden 2022, Kick Off 20.30 WIB

PSS Sleman menjamu Borneo FC di leg pertama semifinal Piala Presiden 2022.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 07 Juli 2022 | 18:00 WIB
Pemain PSS Sleman Boaz Solossa rayakan golnya ke gawang Persib Bandung dalam pertandingan perempatfinal Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (1/7/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

Pemain PSS Sleman Boaz Solossa rayakan golnya ke gawang Persib Bandung dalam pertandingan perempatfinal Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (1/7/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

Bolatimes.com - Link live streaming PSS Sleman vs Borneo FC pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2022. Laga ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (7/7/2022) pukul 20.30 WIB.

PSS Sleman yang mendapat jatah sebagai tuan rumah di leg pertama, jelas harus memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Kemenangan akan memudahkan mereka ketika memainkan leg kedua di markas Borneo FC, Stadion Segiri, Samarinda.

Dukungan suporter PSS Sleman yang dikenal luar biasa tentu akan meningkatkan gairah tim berjuluk Super Elang Jawa tersebut.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2022: Febby/Ribka Tumbang, Anthony Ginting Meluncur ke Perempat Final

Meski demikian, bukan berarti PSS Sleman tanpa tantangan di laga ini. Selain absennya beberapa pemain karena akumulasi kartu dan cedera, Super Elang Jawa tengah dilanda kelelahan.

Terlepas dari itu, tim asuhan Seto Nurdiantoro juga patut waspada dengan Borneo FC Samarinda. Sejak bergulirnya Piala Presiden 2022, tim asal Pulau Kalimantan itu tampil luar biasa.

Apalagi, empat pemain asing yang dimiliki Borneo FC juga tengah on fire dan diprediksi bisa jadi ancaman serius jika PSS Sleman tak tampil fokus dan berhati-hati.

Baca Juga: Aksinya Disorot Pelatih Thailand U-19, Cahya Supriadi Angkat Bicara

Di sisi lain, Borneo FC telah menegaskan bahwa mereka mengusung misi kemenangan di kandang PSS Sleman. Mereka percaya diri bisa memenangkan semifinal ini secara back-to-back.

"Kami tak bermain aman dalam leg pertama, karena kami ingin kerja di kandang lebih mudah. Artinya, kami ingin menang di dua pertemuan lawan PSS," kata Manajer Borneo FC Dandri Dauri dalam laman resmi klub, Rabu (6/7/2022).

Prediksi Susunan Pemain PSS Sleman vs Borneo FC:

Baca Juga: Profil Viqri Ardiansyah, Jebolan Akademi Arema FC yang Akan Trial di Madrid

PSS Sleman (4-2-3-1): Muhammad Ridwan; Bagus Nirwanto. Marckho Sandy, Dedy Gusmawan, Syaiful Ramadhan; Manda Cingi, Rifky Suryawan; Ikrham Milla, Ze Valente, Todd Ferre; Boaz Solossa.

Pelatih: Seto Nurdiyantoro.

Borneo FC (4-3-3): Angga Saputro; Fajar Fathurrahman, Javlon Guseynov, Agung Prasetyo, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Jonathan Bustos, Kei Hirose; Stefano Lilipaly, Matheus Pato, Terens Puhiri.

Baca Juga: Nyaris Bikin Assist, Media Vietnam Soroti Debut Pratama Arhan di Tokyo Verdy

Pelatih: Milomir Seslija.

Berikut link live streaming PSS Sleman vs Borneo FC.

Tempat: Stadion Maguwoharjo, Sleman
Waktu: Kamis (7/7/2022) pukul 20.30 WIB
Siaran Langsung: Indosiar
Link live streaming: Vidio.com

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak