Hasil Piala AFF U-19 2022: Timnas Indonesia U-19 Bantai Brunei Darussalam 7-0

Timnas Indonesia melibas Brunei Darussalam tanpa ampun.

Senin, 04 Juli 2022 | 22:02 WIB
Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam di Piala AFF U-19 2022. (dok.PSSI)

Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam di Piala AFF U-19 2022. (dok.PSSI)

Bolatimes.com - Hasil Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia U-19 tampil impresif dengan mengalahkan Brunei Darussalam di matchday kedua Grup A yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022) malam WIB.

Timnas Indonesia U-19 meraih tambahan tiga poin berkat kemenangan telak atas Brunei Darussalam. Hasil ini membuat skuad Garuda Nusantara berada di urutan kedua klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan menggeser Vietnam yang mengantongi poin sama namun kalah dalam produktivitas gol.

Jalannya Pertandingan

Lawan Brunei Darussalam di matchday kedua Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia U-19 tidak membutuhkan waktu lama untuk memecah kebuntuan. Baru dua menit bola bergulir, Hokky Caraka mengubah kedudukan menjadi 1-0.

Memasuki menit ke-11, papan skor kembali berubah. Indonesia berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Adalah Ronaldo Kwateh yang mencatatkan namanya di papan skor.

Lepas dari kejaran pemain lawan, Ronaldo menchip bola dari sisi kiri lapangan yang gagal diantisipasi kiper Brunei Daniah.

Tiga menit berselang, Stadion Patriot Candrabhaga kembali bergemuruh. Memanfaatkan bola liar di depan gawang lawan, Hokky mencetak gol keduanya di laga ini sekaligus mengubah kedudukan menjadi 3-0.

Memasuki menit 18, papan skor kembali berubah. menerima umpan dari Kakan Rudianto, sepakan mendatar Arkhan Fikri ke sudut kiri gawang gagal diantisipasi Daniah. Indonesia memimpin 4-0.

Tak butuh waktu lama bagi Fikri untuk mencetak gol keduanya di laga ini. Hanya berselang satu menit, Fikri mencetak gol indah dari sisi kiri lapangan sekaligus mengubah kedudukan menjadi 5-0.

Hokky mendapat peluang emas mencetak hattrick. Menyambut umpan terukur dari Kakang, Hokky melepaskan tendangan keras namun bola menghantam mistar gawang.

Jelang turun minum, Hokky sukses mencetak hattrick sekaligus mengunci keunggulan Timnas Indonesia 6-0 di babak pertama.

Dominasi Indonesia berlanjut di babak kedua. Tekanan dilancarkan sejak bola bergulir di paruh kedua pertandingan.

Namun tambahan gol baru tercipta di menit 61. Alfriyanto Nico yang masuk menggantikan Kakang Rudianto mengubah kedudukan menjadi 7-0.

Memasuki menit 70, Indonesia nyaris menambah gol. Sayang, umpan Nico ke depan gawang Brunei terlambat disambut rekannya.

Seakan tidak puas dengan keunggulan tujuh gol, para penggawa Garuda Nusantara enggan mengendurkan serangan.

Tekanan yang dilancarkan berulang kali menelurkan beberapa peluang, meski masih gagal dikonversi menjadi gol. Termasuk peluang lewat set piece di menit 79.

Di sisa waktu pertandingan, para pemain Indonesia semakin gencar mencari gol tambahan. Akan tetapi hingga peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol tambahan tercipta. Timnas Indonesia U-19 menang dengan skor telak 7-0 atas Brunei Darussalam.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak