Terlalu Padat, Indonesia dan Vietnam Kompak Kritik Jadwal Piala AFF U-19 2022

Jadwal Piala AFF U-19 2022 dinilai terlalu padat. Indonesia dan Vietnam kompak mengkritik!

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 01 Juli 2022 | 17:54 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong saat memberikan keterangan, Jumat (1/7/2022). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong saat memberikan keterangan, Jumat (1/7/2022). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 dan Vietnam kompak mengkritik jadwal Piala AFF U-19 2022 yang terlalu padat. Kondisi ini menyulitkan para pemain.

“Para pemain akan sangat kelelahan dan itu menyusahkan,” ujar pelatih timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat.

Sementara juru taktik timnas U-19 Vienam Dinh The Nam mengamini pernyataan Shin.

“Jadwal turnamen sangat sulit dan tidak bagus untuk semua tim. Namun, tim-tim peserta merasakan hal serupa dan karena itu kami mesti memberikan yang terbaik,” tutur Dinh.

Seluruh peserta Piala AFF U-19 2022 akan melalui jadwal pertandingan yang rapat pada fase grup, dengan waktu istirahat hanya satu hari penuh sebelum menghadapi pertandingan berikutnya atau mesti melalui dua laga dalam tiga hari.

Indonesia, misalnya, setelah melawan Vietnam pada Sabtu (2/7) di Grup A, akan menghadapi Brunei Darussalam pada Senin (4/7), lalu Thailand pada Rabu (6/7), Filipina pada Jumat (8/7) dan, terakhir, Myanmar pada Minggu (10/7).

Nasib serupa juga dialami Vietnam dan semua tim lain di grup lainnya yakni Grup B.

Untuk menyiasati hal tersebut, Shin Tae-yong akan meminta para pemain timnas U-19 Indonesia untuk tetap memaksakan diri tampil demi mendapatkan hasil positif pada setiap laga.

Pria asal Korea Selatan itu pun mengusulkan supaya turnamen AFF berikutnya dapat menyediakan waktu istirahat minimal dua hari dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya.

“Pendapat saya, pada turnamen AFF berikutnya setiap tim bisa mendapatkan dua atau tiga hari istirahat,” tutur Shin.

Menyeberang ke kubu timnas U-19 Thailand, sang pelatih Salvador Valero Garcia menyebut bahwa dia mengatasi padatnya jadwal Piala AFF U-19 2022 dengan membagi skuad menjadi dua tim.

Rotasi dilakukan agar semua pemain Thailand mendapatkan porsi istirahat yang cukup.

“Kami berencana merotasi dengan membagi skuad menjadi dua tim yang bermain bergantian. Oleh karena itu kami mesti memberikan kepercayaan kepada setiap pemain dengan membiarkan mereka mendapatkan kesempatan utnuk menunjukkan kemampuan,” kata Garcia.

Piala AFF U-19 2022 akan berlangsung di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli.

Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina.

Pertandingan pertama Indonesia di Piala AFF U-19 2022 bergulir pada Sabtu (2/7) melawan Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 20.30 WIB.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak