Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menjalani agenda FIFA matchday pada September 2022, susunan pemain atau line-up diprediksi bakal menarik setelah kemungkinan diperkuat tiga pemain naturalisasi.
Timnas Indonesia bakal menghadapi lawan dengan peringkat dunia antara 50-100 untuk bertanding di FIFA matchday pada September mendatang.
Negara dengan berperingkat atas itu diklaim sebagai permintaan Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia, hingga permintaan itu direvisi.
Baca Juga: Lepas Satu Bek Asing, Kabar JDT Datangkan Jordi Amat Menguat
Shin Tae-yong meminta PSSI agar dicarikan lawan dengan peringkat antara 120-154 dunia, hal itu dirasa perlu untuk menghadapi lawan di Piala Asia 2023.
Keampuhan Shin Tae-yong dalam meracik strategi terbukti membuat Kuwait dengan peringkat lebih baik (147 dunia) bertekuk lutut di hadapan skuat Garuda dengan skor 2-1.
Selain itu dalam menghadapai FIFA matchday pada September nanti, skuat Shin Tae-yong dinilai akan semakin lebih baik setelah diprediksi bakal diperkuat para pemain naturalisasi.
Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Hari Ini: PSS Sleman vs Dewa United, Persis Solo vs Persita Tangerang
Ketiga pemain ini adalah Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama yang bakal membuat timnas Indonesia semakin percaya diri menatap laga ke depannya.
Menarik untuk diperhatikan, pola seperti apakah yang bakal diterapkan Shin Tae-yong nanti usai menerapkan tiga bek di Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan formasi 3-4-3.
Posisi kiper dalam formasi ini tentu akan dipercayakan pada Nadeo Argawinata, setelah itu palang pintu pertahanan akan ditempati Fachruddin Aryanto, Jordi Amat dan Elkan Baggot.
Baca Juga: Jadwal Piala AFC 2022 Hari Ini: Visakha FC vs Bali United, Tampines Rovers vs PSM Makassar
Sementara Sandy Walsh dan Shayne Pattynama akan diplot sebagai wing back, membantu gelandang sentral yang diisi Marc Klok dan Ricky Kambuaya.
Lini penyerangan dinilai akan lebih bervariasi, sederet nama beken bakal mengisi pos ini seperti Witan Sulaeman, Dimas Drajad dan Saddil Ramdani.
Berikut prediksi formasi timnas Indonesia untuk FIFA matchday pada September 2022.
Baca Juga: Bos Chelsea Gelar Pertemuan dengan Agen Cristiano Ronaldo, Kode Segera Gabung
Formasi 3-4-3:
Nadeo Argawinata; Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, Elkan Baggott; Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Marc Klok, Ricky Kambuaya; Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, Dimas Drajad.