Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong bertekad mengantar anak asuhnya meraih gelar juara Piala AFF U-19 2022 hingga menjadi perhatian media Vietnam.
Dalam sebuah wawancara, Shin Tae-yong mengungkap targetnya untuk Timnas Indonesia U-19 yang akan mengarungi Piala AFF U-19 pada 2-15 Juli 2022.
Menurutnya, skuad Garuda Nusantara memiliki motivasi tinggi untuk menang. Terlebih karena tampil di kandang sendiri.
Ia menegaskan target Timnas U-19 yakni menjadi juara turnamen sepak bola di Asia Tenggara tersebut. Seperti prestasi yang pernah diraih pada 2013.
Media Vietnam Zingnews, pada artikel yang diterbitkan Rabu (22/6/2022) lantas mengungkit rekam jejak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia.
Disebutkan, bukan tak mungkin Shin Tae-yong mewujudkan target yang ingin dicapai. Mengingat, Timnas U-19 telah melakoni persiapan matang.
Di tambah lagi dengan torehan yang diukir oleh Shin Tae-yong saat menukangi timnas senior dan Timnas Indonesia U-23.
"Ia membantu timnas Indonesia merah runner-up Piala AFF 2022 dan menyabet medali perunggu bersama Timnas Indonesia U-23 di SEA Games ke-31," tulis Zingnews.
Terbaru Shin Tae-yong sukses mengantarkan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023. Ini menjadi pencapaian besar bagi Skuad Garuda.
Di Piala AFF U-19 2022, Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Vietnam, Myanmar, Filipina dan Brunei Darussalam.
"Memenangkan turnamen ini bakal menjadi batu loncatan bagi pemain muda Indonesia dalam proses persiapan Piala Dunia U-20," pungkasnya.