Persija Jakarta Diisukan sedang Dekati Striker Timnas Republik Ceko

Persija Jakarta sudah menemukan target pemain asing untuk mengisi lini depan

Jum'at, 17 Juni 2022 | 16:19 WIB
Striker timnas Republik Ceko, Michael Krmencik dirumorkan ke Persija Jakarta. (Instagram/krmelec_11)

Striker timnas Republik Ceko, Michael Krmencik dirumorkan ke Persija Jakarta. (Instagram/krmelec_11)

Bolatimes.com - Persija Jakarta dilaporkan tengah mendekati striker Timnas Republik Ceko, Michael Krmencik, untuk mengisi lini serang Macan Kemayoran, pengganti Marko Simic.

Sebagaimana diketahui, Persija Jakarta sudah berpisah dengan Marko Simic. Hal ini membuat klub berjuluk Macan Kemayoran itu kekurangan striker jelang kompetisi Liga 1 musim depan.

Persija Jakarta sempat dirumukan dengan bakal menggaet striker kelahiran Prancis bernama Jean-David Beaguel. Namun, kesepakatan tak terjadi, meski sang pemain mengaku sudah ada pembicaraan.

Kini klub ibu kota tersebut mengalihkan targetnya ke pemain lain. Ada satu nama besar yang menjadi incaran Persija Jakarta, yaitu Michael Krmencik.

Kabar itu dibagikan oleh media Republik Ceko @dede_sport. Dikabarkan Michael Krmencik diincar tiga klub, termasuk Persija Jakarta.

"Michael Krmencik (29 tahun) diincar oleh tiga tim menurut media Belgia usai penampilannya di Slavia Praha: 1. Wakil Juara Yunani, PAOK, 2. Tim ke-8 Bundesliga 2, FC Nurnberg, 3. Persija Jakarta yang juga merekrut Ondrej Kudela," cuit Twitter @dede_sport pada Kamis (16/6/2022).

Adapun Michael Krmencik bukan striker yang ecek-ecek. Menukil Transfermarkt, ia sudah mencatatkan 35 caps di timnas Republik Ceko dengan sumbangan sembilan gol.

Michael Krmencik juga masuk dalam skuad Republik Ceko di EURO 2020 lalu. Hal itu menunjukkan bahwa striker berusia 29 tahun ini punya segudang pengalaman di Eropa.

Michael Krmencik juga merupakan rekan setim Ondrej Kudela di musim lalu. Keduanya bermain di Slavia Praha, meski status sang striker hanya pemain pinjaman dari Club Brugge.

Nah, hal itu bisa mengindikasikan bahwa Michael Krmencik dekat dengan Persija Jakarta. Sebab, tak menutup kemungkinan Ondrej Kudela bakal membujuknya untuk bermain bersama di Indonesia.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak