Laris Manis, Marselino Ferdinan Dapat Banyak Tawaran dari Klub Eropa

Marselino Ferdinan menjadi buruan klub-klub Eropa

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 17 Juni 2022 | 13:20 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan melakukan tendangan pinalti ke gawang Timnas Filipina di ajang SEA Games 2021, Jumat (13/5/2022). (ANTARA FOTO/Zabur Karuru/YU)

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan melakukan tendangan pinalti ke gawang Timnas Filipina di ajang SEA Games 2021, Jumat (13/5/2022). (ANTARA FOTO/Zabur Karuru/YU)

Bolatimes.com - Wonderkid Timnas Indonesia milik Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan, ramai mendapatkan tawaran dari klub Eropa. Namun, masih dicarikan klub yang ppaling cocok untuk pemain 17 tahun itu.

Marselino Ferdinan merupakan salah satu pemain muda yang menjadi sorotan di Indonesia. Meski baru berusia 17 tahun, ia sudah membela tim senior Garuda.

Bahkan dalam Kualifikasi Piala Asia 2023, Marselino Ferdinan mampu tampil apik ketika diberikan kesempatan oleh Shin Tae-yong. Bintang muda Persebaya Surabaya ini menyumbang satu gol ketika timnas Indonesia menang telak 7-0 dari Nepal.

Nah, Persebaya Surabaya sendiri sudah mengeluarkan klausul bagi Marselino Ferdinan bisa pergi asalkan bergabung ke klub Eropa. Pihak keluarga lantas membocorkan terkait kariernya.

Menurut ibu Marselino, anaknya sudah mendapatkan tawaran dari klub Eropa. Akan tetapi, keluarga dan agen masih memilah klub mana yang bakal cocok bagi pemain berusia 17 tahun ini.

"Sudah dibicarkan (ke Eropa) sama agen, cuma itu masih rahasia. Sudah banyak klub yang minta ke agen, tapi kita masih cari yang cocok untuk Marselino sesuai dengan skill dan karakter supaya di sana bisa jalan dengan baik,"ucap ibu Marselino dikutip dari kanal YouTube Sekretaris Persebaya, Ram Surahman.

Pemain Timnas Indonesia U-19 Marselino Ferdinan saat beruji coba kontra Pohang Steelers (dok. PSSI).
Pemain Timnas Indonesia U-19 Marselino Ferdinan saat beruji coba kontra Pohang Steelers (dok. PSSI).

Rencananya Marselino sendiri bisa ke Eropa pada bulan Juni atau Juli ini. Sayangnya hal itu masih terkendala usia yang belum genap 18 tahun, sehingga harus menunggu.

"Ini harusnya bulan Juni atau Juli berangkat, karena kendala usianya Marsel, harus 18 tahun. Jadi itu pertimbangan agen dan dari kita sendiri juga," imbuhnya.

Maka dari itu, pihak agen dan keluarga agar melepas Marselino Ferdinan ke Eropa jika usianya sudah 18 tahun. Sembari menunggu, wonderkid timnas Indonesia itu bakal bertahan di Persebaya.

"Menunggu usia sampai matang di Persebaya. Biar lebih matang lagi Marsel untuk keluar, jadi dia sudah siap," tegasnya.

Marselino Ferdinan memang jadi pemain muda yang menajdi sorotan. Bahkan namanya sempat masuk daftar 60 pemain muda dengan talenta terbaik yang dirilis oleh The Guardian.

Tak ayal Marselino Ferdinan sudah dipromosikan Shin Tae-yong ke timnas Indonesia di usianya yang masih 17 tahun. Apalagi ia sudah membuktikan diri tampil apik serta mencetak gol di laga melawan Nepal pada Kualifikasi Piala Asia 2023.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak