Rekam Jejak Wasit Nasrullah Kabirov, Wasit Baik Timnas Indonesia vs Kuwait

Nasrullah Kabirov menjadi 'idola' baru publik sepak bola nasional.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Kamis, 09 Juni 2022 | 08:09 WIB
Wasit Nasrullah Kabirov yang memimpin pertandingan Kuwait vs Timnas Indonesia (asiaplustj.info)

Wasit Nasrullah Kabirov yang memimpin pertandingan Kuwait vs Timnas Indonesia (asiaplustj.info)

Bolatimes.com - Wasit asal Tajikistan, Nasrulla Kabirov, menjadi sorotan netizen usai laga Kuwait vs Timnas Indonesia. Bukan hujatan, melainkan sanjungan atas kepemimpinannya yang luar biasa.

Nasrullah Kabirov bahkan memberikan hadiah penalti untuk Indonesia saat aksi Rahmat Irianto dilanggar oleh pemain Kuwait. Hadiah penalti ini pun sukses dituntaskan oleh Marc Klok untuk membuat Indonesia imbang 1-1 di babak pertama.

Sepanjang 2x45 menit, wasit Nasrullah Kabirov mampu bersikap tegas. Ia misalnya menghukum kartu kuning Saddil Ramdani saat melakukan tekel dari belakang kepada pemain Kuwait.

Nasrullah Kabirov juga tak terpengaruh saat pemain Kuwait menginterfensi untuk mendapat hadiah penalti di babak kedua karena merasa dilanggar pemain Indonesia di area terlarang.

Publik pun ramai-ramai memberikan pujian kepada wasit Nasrullah Kabirov dan mencari akun sosial media miliknya.

Wasit Nasrullah Kabirov merupakan korps pengadil lapangan hijau kelahiran Nurek, salah satu wilayah di Tajikistan.

Di kompetisi lokal, Kabirov terbilang wasit yang cukup senior dan paling diandalkan. Hal ini lantaran ia menjadi salah satu wasit Tajikistan dengan lisensi FIFA.

Pada 2020, ia misalnya menjadi wasit utama di final Piala Tajik. Saat itu, Kabirov didampingi oleh asisten wasit FIFA asal Tajikistan lainnya, Akmal Buriev.

Yang menjadi fakta menarik dari wasit satu ini ialah pada 2015, Kabirov memberi tambahan waktu selama 13 menit di pertandingan lokal antara Istaravshan melawan FK Khujandn.

Mengutip dari laporan sputniknews, tambahan waktu 13 menit ini membuat Kabirov mencetak rekor nasional. Namun akibat keputusan kontroversialnya itu, Kabirov mendapat kritik pedas dari suporter Istaravshan.

Apalagi pada pertandingan itu, tim lawan mampu mencetak gol penyama kedudukan 1-1 pada menit ke-13 babak tambahan waktu. Menarikanya di tahun yang sama, ia masuk ke dalam daftar 12 wasit terbaik Tajikistan. 

(Suara.com/Galoih Prasetyo)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak