Piala Presiden 2022, Begini Skema dari Fase Grup hingga Babak Final

Piala Presiden 2022 akan dimulai pada Sabtu (11/6/2022).

Rabu, 08 Juni 2022 | 13:56 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan Menpora Zainudin Amali resmi mengumumkan Piala Presiden 2022 sebagai turnamen pramusim. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan Menpora Zainudin Amali resmi mengumumkan Piala Presiden 2022 sebagai turnamen pramusim. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Bolatimes.com - Piala Presiden 2022 akan segera bergulir mulai Sabtu (11/6/2022) hingga 17 Juli mendatang. Berikut skema dari fase grup hingga babak final.

Di fase grup, ada empat tim yang dipilih sebagai tuan rumah yaitu Persis Solo (Stadion Manahan), Persib Bandung (Stadion Gelora Bandung Lautan Api), Borneo FC Samarinda (Stadion Segiri), dan Arema FC (Stadion Kanjuruhan).

Persis Solo ada di Grup A bersama Dewa United, PSIS Semarang, Persita Tangerang, dan PSS Sleman. Grup B ada Borneo FC Samarinda, Barito Putera, Rans Nusantara FC, Persija Jakarta, dan Madura United.

Baca Juga: Elkan Baggott Pastikan Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Kuwait

Lalu Grup C diisi oleh Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, dan Persebaya Surabaya. Terakhir Grup D ada Arema FC, Persikabo 1973, PSM Makassar, dan Persik Kediri.

Juara dan runner-up dari masing-masing grup akan lolos ke babak delapan besar. Juara grup otomatis akan menjadi tuan rumah dalam babak tersebut.

"Semua tim punya peluang jadi tuan rumah. Misalnya nih Barito Putera jadi juara grup, ya kita main di Banjarmasin pas babak delapan besar, jadi tergantung hasil," kata Organizing Committe Piala Presiden 2022, Sudjarno kepada awak media.

Baca Juga: 5 Alasan Indonesia Bakal Kalahkan Kuwait di Laga Perdana Kualifikasi Piala Asia 2023

Adapun untuk babak semifinal dan final akan berlangsung dalam dua leg. Aturan itu diharapkan bakal menambah seru ajang ini karena masing-masing tim akan mendapat dukungan langsung dari suporternya masing-masing.

Sebagaimana diketahui, suporter telah dipastikan boleh menghadiri ajang Piala Presiden 2022 di stadion meski jumlahnya masih dibatasi yakni 75 persen dari kapasitas venue yang digunakan.

"Semifinal menjadi dua leg. Final juga begitu," sambung Sudjarno yang juga merupakan Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru tersebut.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022: Australia Selangkan Lagi ke Qatar usai Kalahkan Uni Emirat Arab

Perempatfinal akan dimainkan pada 2 dan 3 Juli 2022. Sementara semifinal pada 7 dan 11 Juli, lalu final berlangsung 14 dan 17 Juli.

Adapun Piala Presiden 2022 menghadirkan total hadiah sebesar Rp2 miliar. Namun, masih ada peluang hadiah tersebut bertambah.

Baca Juga: Mundur dari Indonesia Masters 2022, Anders Antonsen Curhat Pilu

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak