Pelatih Bangladesh Bongkar Kunci Sukses Imbangi Timnas Indonesia

Javier Cabrera mengakui pertandingan lawan Timnas Indonesia adalah laga yang berat.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 02 Juni 2022 | 10:30 WIB
Pelatih Timnas Bangladesh, Javier Cabrera. (Instagram/@BFF_Fottball)

Pelatih Timnas Bangladesh, Javier Cabrera. (Instagram/@BFF_Fottball)

Bolatimes.com - Pelatih Bangladesh Javier Cabrera memuji penampilan anak asuhnya yang berhasil menahan imbang Timnas Indonesia 0-0 di FIFA Matchday, Rabu (1/6/2022) malam.

Javier Cabrera mengakui pertandingan lawan Timnas Indonesia adalah laga yang berat. Tetapi, dia lega timnya bisa mengimbangi permainan anak asuh Shin yong.

Baginya kecepatan yang dimiliki Timnas Indonesia mampu merepotkan timnya. Tetapi, ia merasa Bengal Tigers memiliki cara jitu untuk menghalaunya.

"Kami menghentikan serangan cepat Indonesia dengan garis pertahanan dalam. Indonesia tampaknya menderita dengan hal itu. Mereka terus mencari ruang tetapi sulit menemukannya," dalam konferensi pers usai laga.

Lebih jauh, ia mengakui kualitas para pemain Timnas Indonesia. Menurut penilaiannya, skuad Garuda punya peluang untuk lolos ke Piala Asia 2023.

"Secara kualitas, Indonesia adalah tim kuat. Saya kira mereka mempunyai peluang melaju ke Piala Asia 2023," imbuhnya

Sementara kapten Timnas Bangladesh Jamal Bhuyan menyebut bahwa hasil seri dengan Indonesia adalah modal bagus menuju Kualifikasi Piala Asia 2023.

“Hasil ini membangun kepercayaan diri kami. Benar-benar hasil yang baik. Ini persiapan bagus bagi kami,” tutur pemain berposisi gelandang itu.

Timnas Bangladesh dan Indonesia tengah mempersiapkan diri menuju Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 mendatang.

Pada turnamen tersebut, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah kualifikasi Kuwait, Yordania dan Nepal. Sedangkan Bangladesh tergabung di Grup E, bersama Malaysia, Bahrain dan Turkmenistan, demikian dimuat Antara.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak