Bolatimes.com - Dimas Drajad bahagia banget setelah mendapat panggilan Timnas Indonesia. Namun ia juga harus merasakan kesedihan karena tak bisa mendampingi sang istri yang segera melahirkan anak pertama.
Diketahui, Dimas Drajad terakhir kali membela timnas di level U-16 pada 2016. Di saat ia berbahagia menanti cap perdananya di level senior timnas, namun di sisi lain ia tak bisa menemani sang istri melahirkan yang diprediksi dua minggu lagi.
Timnas Indonesia sendiri sedang dipersiapkan untuk agenda FIFA matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6/2022).
Baca Juga: Pemain Liverpool Pakai Sensor Otak di Sesi Latihan Jelang Lawan Real Madrid, Ini Fungsinya
Selain untuk FIFA Matchday, Timnas Indonesia akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait.
"Sebenarnya sedih karena ninggalin istri yang kurang dua minggu lagi harus lahiran, tapi di sisi lain saya bahagia. Saya coba dulu berangkat untuk negara dan Alhamdulillah istri saya pengertian," tutur Dimas kepada beritajatim.com --jaringan Suara.com.
Kualitas performa Dimas di musim lalu memang mencuri perhatian sebagai striker lokal yang cukup subur untuk Tira Persikabo. Tercatat sebanyak 11 gol diciptakan Dimas di Liga 1 musim 2021/2022.
Baca Juga: Bangladesh Diterpa Badai Cedera, Keuntungan Buat Timnas Indonesia
Perjalanan karier pemilik nama lengkap Muhammad Dimas Drajat ini terbilang tidak lancar-lancar saja. Namanya sempat tenggelam akibat cedera lutut yang membuatnya vakum hampir satu musim.
Namun di Liga 1 2021, Dimas Drajad seakan menunjukkan taring. Bersama Tira Persikabo, kualitas performannya cukup berbahaya di tengah persaingan dengan striker asing.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Bawa 22 Pemain di Turnamen Toulon, Delapan Dicoret