Sentil PSSI Kerap Unggah Foto Wajah Ketum, Netizen: Inggris Gak Pernah

Netizen geram karena PSSI kerap unggah foto wajah ketua umum di media sosial hingga membandingkan dengan Inggris.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 24 Mei 2022 | 19:17 WIB
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan berbincang dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (15/8/2020). [Dok. PSSI]

Ketum PSSI, Mochamad Iriawan berbincang dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (15/8/2020). [Dok. PSSI]

Bolatimes.com - Netizen mulai geram dengan berseliwerannya foto Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan di media sosial. Mereka pun kini membandingkan dengan sikap Inggris yang tak pernah melakukan hal serupa.

Sikap kritis netizen ini diduga dipicu karena akun Instagram PSSI kerap mengunggah foto wajah Mochamad Iriawan. Teranyar, wajah pria yang kerap disapa Iwan Bule itu muncul saat menyamut kedatangan Timnas Indonesia usai berjuang di SEA Games 2021.

Tak tanggung-tanggung, potret Iwan Bule selalu ada di setiap slide foto yang diunggah, bahkan melebihi para pemain dan pelatih yang sudah berjuang. Hal ini sontak memicu kritikan netizen.

Baca Juga: Media Vietnam Jemawa Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

''Lebih banyak fotonya pak ketum daripada coach,'' tulis salah satu akun.

Tak sampai di situ, kritikan netizen datang dari akun Twitter @idextratime. Mereka membandingkan sikap PSSI dengan FA yang berbanding terbalik.

Netizen sindir PSSI karena kerap unggah foto wajah Ketum Mochamad Iriawan. (Twitter/@idextratime)
Netizen sindir PSSI karena kerap unggah foto wajah Ketum Mochamad Iriawan. (Twitter/@idextratime)

''Akun Twitter PSSI Inggris gak pernah upload ketua mereka, terakhir kali upload itu juga ketua yang lama yaitu Greg Clarke yang sudah resign di tahun 2020. Ketua sekarang, Debbie Hewitt sama sekali gapernah diupload,'' cuitnya.

Baca Juga: PSSI Konfirmasi Shayne Pattynama ke Indonesia Pekan Depan untuk Urus Naturalisasi

Cuitan tersebut kemudian menuai komentar dari netizen lainnya. Ada yang mengkritik bahwa ketum PSSI-nya Inggris bekerja bukan untuk pencitraan.

''Mereka bekerja bukan untuk pencitraan,'' sahut netizen.

Sebelumnya, Mochamad Iriawan sempat menjadi bulan-bulanan netizen setelah mengunggah poster dukungan untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Bagaimana tidak, fotonya lebih besar dibanding para pemain yang berjuang.

Baca Juga: Gagal Penalti ke Gawang Timnas Indonesia U-23, Striker Malaysia Ngaku Tak Trauma

Hal tersebut diketahui dari unggahan akun Twitter pribadinya @iriawan84 pada Selasa (28/12/2021). Dalam poster itu, terlihat kata-kata 'Final Kami Datang'.

"Bukan kali pertama kita masuk final, Mari kita berdoa untuk mengetuk pintu langit, agar Allah SWT bersama perjuangan kita di atas lapangan partai final. Dgn doa dan dukungan tanpa henti dari masyarakat Indonesia, ini menjadi waktunya untuk kita angkat piala," cuit Mochamad Iriawan di unggahannya itu.

Baca Juga: Piala AFF 2022 Punya Sponsor Baru, Ganti Logo Hingga Nama

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak