PSSI Ngebet Hadirkan Saddil Ramdani, Timnas Indonesia U-23 Disebut Kekurangan Pemain Andalan

PSSI menyurati FAM dan Sabah FC terkait Saddil Ramdani.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 27 April 2022 | 15:00 WIB
Pemain Sabah FC, Saddil Ramdani di Liga Super Malaysia 2021. (dok MFL)

Pemain Sabah FC, Saddil Ramdani di Liga Super Malaysia 2021. (dok MFL)

Bolatimes.com - PSSI masih berupaya untuk memanggil Saddil Ramdani agar bisa membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 yang akan digelar di Hanoi, Vietnam. Teranyar, PSSI menyurati Asosiasi Sepakbola Malaysia (FAM) dan Sabah FC.

Ini diakukan setelah muncul kabar bahwa Liga Super Malaysia (MFL) ditunda demi memberikan kesempatan kepada tim nasional Negeri Jiran mempersiapkan diri menuju SEA Games 2021.

Keputusan PSSI yang kekeh menghadirkan Saddil Ramdani menuai perhatian media Malaysia, Makan Bola.

Baca Juga: Selain Marko Simic, Inilah 4 Pemain Bintang yang Gajinya Pernah Ditunggak Persija Jakarta

Dalam satu artikelnya, Makan Bola menyebut Timnas Indonesia U-23 kekurangan pemain andalan lantaran sejumlah penggawa abroad tak bisa memperkuat skuad usai tidak mendapat restu dari klub.

"Indonesia kini sedang kekurangan tonggak utama pasukan dimana selain Saddil, beberapa nama bintang muda mereka yang lain turut tidak mendapat pelepasan daripada kelab seperti Pratama Arhan (Tokyo Verdy) dan Elkan Baggott (Ipswich Town)," tulis Makan Bola.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyebut terkait Saddil Ramdani masih menunggu respons dari FAM dan Sabah FC.

Baca Juga: Liverpool vs Villarreal, Jordan Henderson Minta The Reds Waspada

Sabah FC memang pernah memberikan keterangan, tak akan melepas Saddil Ramdani dengan alasan SEA Games tak termasuk agenda FIFA, sebelum ada penundaan jadwal Liga Super Malaysia.

"PSSI sudah melayangkan surat permintaan kepada FAM dan Sabah FC terkait pemanggilan dan permintaan agar Saddil Ramdani dapat bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021. PSSI menunggu jawaban dan respons positif dari Sabah FC dan FAM," ujar Mochamad Iriawan.

"Penundaan (Liga Super Malaysia) itu menjadi angin segar bagi PSSI yang berharap Saddil Ramdani cepat bergabung bersama timnas Indonesia. Saddil merupakan pemain penting bagi tim dan menjadi pilihan pelatih Shin Tae-yong," tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Baca Juga: Persib Bandung Datangkan Pemain Jebolan AC Milan Bernama Eriyanto

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak