Degradasi, Ini 3 Pemain Persiraja yang Layak Diselamatkan Tim Liga 1

Persiraja dipastikan degradasi dari Liga 1 2021/2022

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Kamis, 10 Maret 2022 | 14:07 WIB
Kiper Persiraja Banda Aceh, Fakhrurrazi Quba. (Instagram/persiraja_official)

Kiper Persiraja Banda Aceh, Fakhrurrazi Quba. (Instagram/persiraja_official)

Bolatimes.com - Persiraja Banda Aceh dipastikan terdegradasi ke Liga 2. Mereka menjadi tim pertama Liga 1 musim ini yang dipastikan turun kasta.

Kepastian ini didapatkan usai Barito Putera, tim yang ada di zona aman Liga 1 2021/22 mampu bermain imbang dengan Madura United pada Rabu (9/3/2022).

Dengan hasil ini dipastikan Persiraja Banda Aceh tidak akan bisa mengejar perolehan poin Barito Putera. Persiraja yang ada di dasar klasemen cuma mengoleksi 13 poin.

Baca Juga: Pelatih Ansan Greeners Sebut Skill Bertahan Asnawi Mangkualam Masih Kurang

Sedangkan Barito yang ada di peringkat ke-15 kini mengumpulkan 28 poin. Dengan selisih 15 poin dan hanya tersisa 4 pertandingan lagi, Persiraja tak mungkin lagi mengejar Barito.

Meski sudah dipastikan degradasi, ada beberapa pemain Persiraja Banda Aceh yang layak untuk diselamatkan oleh klub-klub Liga 1 lainnya. Siapa saja mereka?

1. Fakhrurrazi Quba

Baca Juga: Heboh Joy Boy Muncul Kembali, Inilah Dua Pesepak Bola Top Eropa Pecinta One Piece

Kiper Persiraja Banda Aceh, Fakhrurrazi Quba. (Instagram/persiraja_official)
Kiper Persiraja Banda Aceh, Fakhrurrazi Quba. (Instagram/persiraja_official)

Kiper kelahiran 29 September 1989 ini menjadi pemain Persiraja pertama yang layak diselamatkan oleh klub Liga 1 lainnya.

Di musim ini dia diturunkan dalam 20 pertandingan Liga 1. Meski kebobolan 37 gol, Quba mencatatkan 3 kali clean sheet sejauh ini.

Pengalamannya tentu bisa menjadi modal positif bagi Quba untuk kembali berkarier di kasta tertinggi sepak bola Indonesia musim depan.

Baca Juga: Kontras, Proses Naturalisasi Emil Audero dan Filip Nguyen Dibahas Media Vietnam

2. Vivi Asrizal

Pemain Persiraja Banda Aceh, Vivi Asrizal. (Instagram/@viviasrizal_11)
Pemain Persiraja Banda Aceh, Vivi Asrizal. (Instagram/@viviasrizal_11)

Baru didatangkan dari Semen Padang pada Januari lalu, Vivi Asrizal harus menerima kenyataan tim yang dia bela kembali turun kasta ke Liga 2.

Meski begitu, dia layak menjadi pemain Persiraja yang direkrut oleh tim Liga 1 lainnya musim depan. Sejak didatangkan dua bulan lalu, Asrizal memainkan 4 laga dengan torehan 1 gol.

Baca Juga: Profil Karim Benzema, Biodata dan Agama Pemain yang Pecahkan Rekor di Liga Champions

3. Defri Rizki

Pemain Persiraja Banda Aceh, Defri Rizki. (Instagram/@defririski)
Pemain Persiraja Banda Aceh, Defri Rizki. (Instagram/@defririski)

Meski usianya kini sudah menginjak 33 tahun, Defri Rizki masih menjadi andalan Persiraja Banda Aceh di sektor sayap kanan.

Dia tercatat sudah memainkan 24 pertandingan dengan mencetak 1 gol. Pengalamannya bisa menjadi modal positif untuk bisa direkrut oleh kontestan Liga 1 musim depan.

Kontributor: Aditia Rizki

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak