Asnawi 'Diserang' Bek Singapura, Pemain Keturunan Indonesia Kena Imbasnya

Ikhsan Fandi jadi sasaran netizen.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 27 Januari 2022 | 14:03 WIB
Ikhsan Fandi jebol gawang timnas Indonesia. (Instagram/ikhsanfandi)

Ikhsan Fandi jebol gawang timnas Indonesia. (Instagram/ikhsanfandi)

Bolatimes.com - Permintaan maaf Asnawi Mangkualam ke pemain Singapura Faris Ramli tengah diperbincangkan. Nama Ikhsan Fandi ikut terkena getahnya.

Asnawi Mangkualam mendapat sindiran balik dari bek Singapura, Safuwan Baharudin usai mengunggah permintaan maaf kepada Faris Ramli terkait insiden di Piala AFF 2020.

Safuwan Baharudin dinilai masih sakit hati dengan kekalahan Singapura hingga menyentil unggahan Asnawi Mangkualam di Instagram, Rabu (27/1/2022).

Baca Juga: Eric Bailly Malah Disanjung usai Pantai Gading Gugur di Piala Afrika 2021

Rupanya tak hanya Safuwan yang bersuara, penggawa Singapura yang lain juga memberikan tanggapan. Salah satunya, Ikhsan Fandi.

Pemain keturunan Indonesia tersebut terlihat mengomentari unggahan Asnawi Mangkualam. Ia memberikan sebuah pesan.

"Diharapkan (pemain) sportivitas dan rasa hormat..," tulisnya.

Baca Juga: Evan Dimas Sanjung Dua Wonderkid Timnas Indonesia Jelang Lawan Timor Leste

Namun, pesan dari Ikhsan Fandi tersebut justru memicu tanggapan negatif dari netizen Indonesia. Meski ada yang mengartikan itu, sebagai bentuk dukungan, tapi kebanyakan dibuat tak terkesan.

Pemain Singapura, ikut kena imbas usai komentari unggahan Asnawi Mangkualam. (Instagram/@asnawi_bhr)
Pemain Singapura, ikut kena imbas usai komentari unggahan Asnawi Mangkualam. (Instagram/@asnawi_bhr)

Komentar-komentar sinis lantas ditujukan kepada putra Ikhsan Fandi.

"Tolong katakan kepada rekanmu untuk lebih respek," kata @leda***.

Baca Juga: Ada Neymar hingga Ronaldinho, Ini 5 Pemain Brasil Paling Hebat di Barcelona

"Tim lu juga maen gada respect, apalagi suporter elu, Ake acara selebrasi di bek lawan, tetiba minta respect, Bro sehat?," sentil @_yong****

"Pansos lagi. Kelakuan nya begini padahal kamu di support sama supporter indo dan banyak yg ngedukung juga," timpal @pipi***.

"Punya darah keturunan Indonesia tapi lifestyle dan lingkungannya Spore. Jadi jangan heran kalau dia begitu. Ibarat kacang lupa kulit," kata @saza***.

Baca Juga: Dikabarkan Bakal Dibeli Komedian Sule, Ini Respons PSKC Cimahi

Diketahui, Ikhsan Fandi merupakan putra dari legenda Singapura sekaligus mantan pelatih Pelita Jaya, Fandi Ahmad.

Fandi Ahmad sempat berujar memiliki darah Indonesia dari sang kakek dan nenek yang berasal dari Pacitan, Jawa Timur.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak