Cara Kiper Korea Selatan Milik Madura United Belajar Bahasa Indonesia

Hong Jeong-nam kiper anyar Madura United.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Selasa, 25 Januari 2022 | 14:22 WIB
Kiper Madura United, Hong Jeong-nam. (Instagram/@maduraunited.fc)

Kiper Madura United, Hong Jeong-nam. (Instagram/@maduraunited.fc)

Bolatimes.com - Madura United memboyong kiper asal Korea Selatan, Hong Jeong-nam untuk bergabung ke tim. Hong  pun telah mengikuti latihan.

Ia engaku senang bergabung dengan Madura United dan merasakan sambutan yang baik dari seluruh skuad Laskar Sape Kerrab.

Setelah bergabung, Hong pun tertarik untuk belajar bahasa Indonesia untuk memudahkan komunikasinya dengan pemain lain.

Baca Juga: Jadwal Piala Afrika 2021: Senegal vs Tanjung Verde, Maroko vs Malawi

Kesungguhan Hong untuk belajar bahasa Indonesia, diakui oleh pelatih fisik Madura United, Sansan Susanpur yang melihat sang kiper menirukan instruksinya baik di dalam maupun luar lapangan.

Sansan membenarkan Hong sering kali menirukan instruksi yang diberikannya dalam bahasa Indonesia, seperti saat menghitung ketika warming-up atau peregangan.

"Saya sering sekali melihat dia mengikuti saya menghitung, satu, dua, tiga dan seterusnya. Dari itu, kemauan untuk tahu bahasa kami (Indonesia) berarti sangat besar," kata Sansan seperti dikutip dari laman resmi Madura United.

Baca Juga: Jejak Chafidz Yusuf, Pelatih yang Terdepak dari Pelatnas PBSI

Sansan menceritakan Hong kerap kali bertanya kepada rekan setimnya mengenai kosa kata dasar yang sering digunakan sehari-hari.

Hong adalah pemain asing terakhir yang direkrut Madura United musim ini untuk mengisi slot Asia pasca Kim Jin-sung yang hijrah ke Barito Putera.

Kehadiran mantan pemain Incheon Hon FC itu melengkapi stok penjaga gawang Madura United yang diisi Muhammad Ridwan, Fawaid Ansory dan Rizki Kusni, setelah Muhammad Ridho absen untuk pemulihan cedera. 

Baca Juga: Pemain Timnas Putri Indonesia Sempat Stres Baca Komentar-komentar Netizen

(Suara.com/Rully Fauzi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak