Gagal Tembus Tim Utama Jadi Alasan Witan Dilepas Lechia Gdansk ke FK Senica

Witan dikontrak FK Senica dengan status pinjaman dari Lechia Gdansk.

Sabtu, 22 Januari 2022 | 13:07 WIB
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman kini menjadi rekan satu tim di FK Senica. [Instagram/@fk_senica]

Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman kini menjadi rekan satu tim di FK Senica. [Instagram/@fk_senica]

Bolatimes.com - Witan Sulaeman akhirnya resmi dilepas ke FK Senica oleh Lechia Gdansk. Klub Liga Polandia itu pun buka suara alasan meminjankan bintang Timnas Indonesai tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya, Witan diresmikan sebagai rekrutan baru FK Senica pada Jumat (21/1/2022) melalui akun Instagram. Sebelumnya klub Slovakia itu sempat melempar kode terkait perekrutan pemain berusia 20 tahun ini.

"Kami mendapatkan Witan Sulaeman. Selamat datang di keluarga," tulis pengumunan FK Senica.

Baca Juga: Resmi Gabung FK Senica, Witan: Saya Siap Tumbuh Jadi Pemain Eropa

Di sisi lain, Lechia Gdansk juga mengumumkan peminjaman pemain berlabel timnas Indonesia ini. Witan disebutkan bakal dikontrak selama enam bulan di FK Senica.

"Gelandang berusia 20 tahun itu dipinjamkan ke tim Liga Slovakia, FK Senica. Kontrak dengan tim baru berlangsung mulai 25 Januari hingga 30 Juni 2022," tulis laporan Lechia Gdansk dinukil dari situs resminya pada Sabtu (22/1/2022).

Witan Sulaeman resmi ke FK Senica. (Instagram/witansulaiman_)
Witan Sulaeman resmi ke FK Senica. (Instagram/witansulaiman_)

Pemain asal Palu ini datang ke Lechia Gdansk pada awal September 2021 dari FK Radnik Surdulica. Namun, ia disebut gagal menembus tim utama sehingga dipijamkan ke klub lain.

Baca Juga: Efek Samantha Kerr, Pemain Timnas Putri Tertawa usai Digulung Australia

"Witan datang ke Gdansk pada awal September tahun lalu. Sejak itu dia gagal melakukan debutnya untuk tim utama," imbuh pernyataan klub Polandia tersebut.

Lebih lanjut, Lechia Gdansk juga menyebut nama Egy Maulana Vikri yang sebelumnya pernah memperkuat tim itu. Witan disebutkan bisa menambah kekuatan FK Senica bersama rekannya di timnas Indonesia itu.

"Perlu dicatat Egy bergabung dengan FK Senica dari Gdansk tahun lalu. Kedua pemain saling mengenal dengan baik dan mungkin bersama-sama mereka akan menjadi kekuatan tim Slovakia," pungkasnya.

Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Inggris usai Norwich City Bungkam Watford

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak