Daftar Kiper Keturunan yang Bisa Bela Timnas Indonesia, No 3 Main di Ajax

Berikut tiga kiper keturunan Eropa yang bisa bela Timnas Indonesia.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 10 Januari 2022 | 15:30 WIB
Kiper Ajax berdarah Sunda, Dayen Gentenaar. (Instagram/dayengentenaar)

Kiper Ajax berdarah Sunda, Dayen Gentenaar. (Instagram/dayengentenaar)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia tengah mencari pemain keturunan. Empat pemain sudah dikontak oleh PSSI dan pelatih Shin Tae-yong untuk bisa memperkuat skuat Garuda.

Adapun, dari keempat pemain ini, berposisi sebagai pemain belakang dan tengah. Nyatanya, ada 3 kiper keturunan yang bisa menjadi opsi buat PSSI dan Shin untuk dipanggil. Berikut ulasannya yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Cyrus Margono

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Timnas Bangladesh, Lawan Timnas Indonesia di FIFA Match Day

Cyrus Margono pemain berdarah Indonesia dikontrak Panathinaikos (Instagram/@cmargono)
Cyrus Margono pemain berdarah Indonesia dikontrak Panathinaikos (Instagram/@cmargono)

Cyrus Margono adalah penjaga gawang dari Panathinaikos B. Margono mengakui bahwa dirinya memiliki darah Indonesia dari sang ayah.

Penjaga gawang berusia 20 tahun tersebut terbilang pemain dengan atribut komplet. Secara postur, ia memiliki tinggi badan 190 sentimeter.

Margono bisa jadi merupakan opsi tepat untuk diandalkan Shin. Terlebih, Margono mengaku masuk kategori kiper modern.

Baca Juga: Termasuk Soal Gaji, 3 Alasan Mesut Ozil Sulit Bergabung Rans Cilegon FC

“Saya lahir di New York, di mana saya mulai bermain sepak bola pada usia baru 4 tahun. Ayah dari Indonesia dan ibu dari Persia (Iran modern),” kata Cyrus Margono mengutip dari Prasinostypos.

 “Sebagai kiper, saya memiliki refleks cepat, keseimbangan badan bagus serta kaki yang aktif dalam membangun serangan dari belakang,” lanjut Margono.

2. Robin Soeradhiningrat

Baca Juga: Kabar Rans Cilegon FC Datangkan Mesut Ozil Bikin Heboh Media Turki

Robin Soeradhiningrat ialah kiper yang bermain di kasta keempat Liga Jerman. (Twitter/@FT_IDN)
Robin Soeradhiningrat ialah kiper yang bermain di kasta keempat Liga Jerman. (Twitter/@FT_IDN)

Mendengar namanya saja, Robin Soeradhiningrat sudah sangat kental dengan Indonesia, khususnya dari daerah Jawa.  Seturut kemudian ia mengaku asli Indonesia, hanya saja dari kecil memang tinggal di Jerman.

 “Robin Soeradhiningrat (20) penjaga gawang muda Indonesia berpaspor Jerman. Ia mengatakan bahwa kedua orangtuanya adalah WNI yang menetap di Jerman. Menariknya ia pernah menimba ilmu di Akademi Hannover 96,” tulis akun Twitter @FT_IDN.

“Kalau melihat di situs @TMidn_news tertulis kewarganegaraannya Jerman-Vietnam. Namun, itu dibantah Robin karena dia pure Indonesia,” tutup akun tersebut.

Baca Juga: Hitungan Gaji dan Biaya yang Harus Dibayar Raffi Ahmad jika Rekrut Ozil

3. Dayen Gentenaar

Kiper Ajax berdarah Sunda, Dayen Gentenaar. (Instagram/dayengentenaar)
Kiper Ajax berdarah Sunda, Dayen Gentenaar. (Instagram/dayengentenaar)

Dayen Gentenaar adalah pemain keturunan yang ketiga. Saat ini penjaga gawang 20 tahun itu mentas bersama AFC Amsterdam U-21.

Selain berkarier di Belanda, Dayen Gentenaar juga sempat merumput bareng klub Uni Emirat Arab, Al-Wahda FC.

Dalam sebuah wawancara dengan pemain Persis Solo, Yussa Nugraha di kanal Youtube pribadinya dia bilang bahwa sang ayah berasal dari Indonesia.

''Ayah saya berasal dari Bandung. Saya sebenarnya ingin ke Indonesia, untuk lihat bagaimana di sana, dan untuk bermain sepak bola di sana. Karena, Indonesia negara yang indah dan bangga dengan sepakbola,” kata Dayen Gentenaar.

Kontributor: Kusuma Alan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak