Bolatimes.com - Bintang Timnas Wanita Indonesia, Shalika Aurelia akan melanjutkan kariernya di luar negeri. Ia baru saja direkrut klub Serie B Italia, Roma Femminile.
Perkembangan sepak bola Indonesia saat ini menjadi sorotan banyak pihak. Belum lama ini timnas Indonesia berhasil jadi runner-up Piala AFF 2020, meski diperkuat banyak pemain muda.
Bukan hanya itu saja, kini banyak pemain yang mendorong diri untuk berkarier di luar negeri demi berkemnang. Nah, hal itu ternyata tidak hanya dilakukan oleh pemain dari timnas putra saja.
Baca Juga: Kisah Thiago Silva yang Nyaris Meninggal akibat Sakit TBC
Saat ini ada satu pemain dari timnas wanit Indonesia yang akan segera berkarier di Eropa. Adalah Shalika Aurelia yang direkrut oleh klub Serie B Italia, Roma Femminile.
Kabar tersebut dibagika langsung oleh Shalika Aurelia via Instagram pribadinya pada Sabtu (8/1/2022). Dalam unggahannya, ia sedang berpose di depan seragam klub yang bakal dibelanya.
"Langkah pertama di Eropa. Bangga untuk mulai bermain di klib ini di Serie B italia," tulis pemain yang masih berusia 19 tahun ini.
Baca Juga: Ada David Alaba, Berikut 10 Pesepak Bola yang Bisa Main Lebih dari 5 Posisi
Sontak hal itu kemudian mendapatkan sorotan netizen. Shalika Aurelia pun langsung mendapatkan komentar semangat dari warganet.
Sementara itu, sosok Shalika Aurelia memang sudah malang melintang di dunia sepak bola. Ia sempat membela Persija Putri serta memperkuat tim DKI di PON Papua kemarin.
Pemain berusia 19 tahun ini juga sempat menjalani beberapa trial di klub Eropa, salah satunya West Ham United putri.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia Jebolan Piala AFF yang Diminati Klub Luar Negeri
Prestasi terbaru Shalika Aurelia, yakni membantu timnas wanita Indonesia berhasil melaju ke Piala Asia Wanita 2022 usai mengalahkan Singapura di babak kualifikasi.
Tentu langkah Shalika Aurelia ini terbilang luar biasa. Sebab ia adalah pemain pertama dari timnas wanita putri yang bergabung dengan tim luar negeri, khususnya Eropa.
Baca Juga: Profil Paul Wanner, Pemain Termuda Bayern Munich yang Mentas di Bundesliga