6 Pemain Timnas Indonesia yang Paling Bersinar Selama Piala AFF 2020

Para pemain ini mememiliki kontribusi lebih di lapangan. Tampil begitu ngotot, disiplin, dan vital bagi skuat Garuda

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Minggu, 02 Januari 2022 | 17:00 WIB
Pemain timnas Indonesia Ricky Kambuaya (kanan) merayakan golnya pada pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 antara timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Nasional Singapura pada 1 Januari 2022. Roslan RAHMAN / AFP.

Pemain timnas Indonesia Ricky Kambuaya (kanan) merayakan golnya pada pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 antara timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Nasional Singapura pada 1 Januari 2022. Roslan RAHMAN / AFP.

Bolatimes.com - Sejumlah pemain timnas Indonesia sukses membayar kepercayaan pelatih Shin Tae-yong dengan baik pada penyelenggaraan Piala AFF 2020.

Setidaknya, ada enam nama pemain yang mampu menampilkan performa impresif bersama timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.

Sebagian besar pemain-pemain ini memiliki usia yang sangat muda. Mereka diharapkan terus berkembang sehingga bisa menjadi andalan timnas Indonesia di masa depan.

Berikut Bolatimes.com menyajikan enam pemain timnas Indonesia yang paling bersinar sepanjang gelaran Piala AFF 2020.

1. Pratama Arhan

Aksi Pratama Arhan saat Timnas Indonesia mengalahkan Singapura 4-2 di Piala AFF 2020. (Dok. AFF)
Aksi Pratama Arhan saat Timnas Indonesia mengalahkan Singapura 4-2 di Piala AFF 2020. (Dok. AFF)

Performa Pratama Arhan di Piala AFF 2020 memang layak mendapatkan apresiasi. Posisinya di sektor kiri pertahanan memang cukup impresif.

Pemain berusia 20 tahun ini juga mendapat penghargaan sebagai ‘Best Young Player’ alias pemain muda terbaik  di Piala AFF 2020.
Setidaknya, Pratama Arhan telah mencetak dua gol dan dua assist untuk skuad Garuda hingga akhirnya menjadi runner-up Piala AFF 2020.

2. Asnawi Mangkualam

Aksi Asnawi Mangkualam saat laga Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020. (Dok. AFF)
Aksi Asnawi Mangkualam saat laga Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020. (Dok. AFF)

Asnawi Mangkualam menjelma sosok pemimpin yang dipercaya oleh Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia pada Piala AFF 2020

Bahkan, Asnawi Mangkualam menjadi salah satu pemain yang selalu tampil sebagai starter pada delapan laga skuad Garuda di Piala AFF 2020.

Beberapa catatan yang diciptakan Asnawi sepanjang penampilannya ialah menjadi pencetak tekel sukses terbanyak (25) dan dribel terbanyak (11 kali)

3. Witan Sulaeman

Aksi Witan Sulaeman saat pertandingan Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)
Aksi Witan Sulaeman saat pertandingan Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

Tak jauh berbeda dengan Pratama Arhan, Witan Sulaeman adalah pemain muda yang mencuri perhatian di ajang Piala AFF 2020.

Witan Sulaiman sukses mencatatkan performa impresif dan selalu menjadi starter di skuad timnas Indonesia selama menjalani delapan laga Piala AFF 2020.

Dari seluruh penampilannya itu, Witan Sulaeman telah menjaringkan dua gol dan menciptakan lima assist untuk timnas Indonesia.

4. Alfeandra Dewangga

Aksi Alfeandra Dewangga saat laga Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)
Aksi Alfeandra Dewangga saat laga Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

Meskipun usianya baru menginjak 20 tahun, tetapi performa Alfeandra Dewangga bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020 tampak dewasa dan percaya diri.

Pada turnamen internasional pertamanya ini, Alfeandra mampu membuktikan diri sebagai pemain yang serbaguna.

Sebab, Alfeandra memiliki posisi bermain asli sebagai bek tengah, tapi mampu menjalankan perannya dengan baik di sektor tengah saat dipasang sebagai gelandang bertahan.

5. Irfan Jaya

Penyerang Timnas Indonesia, Irfan Jaya berselebrasi bersama rekan-rekannya usai bobol gawang Malaysia. (Instagram/affsuzukicup)
Penyerang Timnas Indonesia, Irfan Jaya berselebrasi bersama rekan-rekannya usai bobol gawang Malaysia. (Instagram/affsuzukicup)

Performa impresif Irfan Jaya bersama PSS Sleman di Liga 1 2021-2022 ternyata turut menjalar hingga timnas Indonesia saat tampil di Piala AFF 2020.

Irfan Jaya sukses merebut kepercayaan Shin Tae-yong untuk mengisi sektor sayap skuad Garuda. Selama penampilannya tu, ia sudah menjaringkan tiga gol untuk timnas Indonesia.

Jumlah itu menjadi yang terbanyak jika dibandingkan seluruh pemain timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF 2020.

6. Ricky Kambuaya

Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya berebut bola dengan pemain Singapura di leg kedua Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021). [dok.PSSI)
Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya berebut bola dengan pemain Singapura di leg kedua Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021). [dok.PSSI)

Ricky Kambuaya juga sukses mengukuhkan dirinya sebagai salah satu pemain penting di skuad timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020.

Hal itu terbukti karena pemain Persebaya Surabaya ini selalu mencatatkan penampilan sebagai starter pada delapan laga timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Sejauh ini, Ricky sudah mencatatkan satu assist dan satu gol untuk timnas Indonesia. Perannya di sektor lini tengah sangat patut mendapatkan kredit khusus.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak