Gagalkan Penalti Singapura, Nadeo Argawinata Trending Topik di Twitter

Nadeo melakukan aksi heroik dengan menggagalkan penalti dari pemain Singapura, Faris Ramli.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Minggu, 26 Desember 2021 | 09:18 WIB
Kiper Timnas Indonesia U-22, Nadeo Argawinata. [@nadeowinataa / Instagram]

Kiper Timnas Indonesia U-22, Nadeo Argawinata. [@nadeowinataa / Instagram]

Bolatimes.com - Nadeo Argawinata bisa dibilang jadi salah satu kunci keberhasilan Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2020. Ia melakukan penyelamatan penting dengan menggagalkan penalti pemain Singapura di menit akhir babak kedua. 

Penalti tersebut bermula dari pelanggaran bek PSIS Semarang, Pratama Arhan. Beruntung, eksekusi Faris Ramli dimenit ke-91 dibaca dan ditepis dengan baik oleh Nadeo. 

Andaikan tendangan penalti tersebut masuk, Timnas Indonesia bisa saja dikalahkan oleh Timnas Singapura. Mengingat kedudukan skor saat itu imbang 2-2 dan Timnas Singapura memiliki peluang besar untuk lolos ke final. 

Baca Juga: Pecah, Momen Shin Tae-yong Disirim Air usai Indonesia ke Final Piala AFF

Beruntung, Nadeo tampil tenang saat berhadapan dengan Faris Ramli dan berhasil menggagalkan tendangan penalti tersebut. Hingga akhirnya laga harus dilanjutkan ke babak ekstra time. 

Dibabak tambahan tersebut, Timnas Indonesia berhasil memaksimalkan peluang dan mencetak dua gol tambahan lewat bunuh diri S. Yanuar dan Egy Maulana Vikri untuk memperbesar skor menjadi 4-2.

Aksi heroik Nadeo yang menggagalkan tendangan penalti dan membantu Timnas Indonesia lolos ke final piala AFF 2020 pun menuai sorotan publik di media sosial. 

Baca Juga: Viral Video Asnawi Mangkualam Berzikir sebelum Laga, Banjir Pujian Netizen

Nadeo trending di twitter. [Twitter]
Nadeo trending di twitter. [Twitter]

Bahkan di twitter, nama pemain Bali United tersebut sampai trending topik. Tak sedikit dari para warganet yang terpukau dan memuji penampilan Nadeo Argawinata. 

"Alhamdulillah 4-2. Nadeo makasii banyak loh, kece bgt waktu pinalty tdi," ucapan akun @edytc**.

"Nadeo bukan cuma menyelamatkan tendangan penalti tapi juga menyelamatkan harga diri sepak bola indonesia," kata akun @fariz**.

Baca Juga: Nadeo Gagalkan Penalti, Ini yang Diucapkan Asnawi Mangkualam ke Ramli Faris

Selanjutnya Timnas Indonesia akan menghadapi pemenang antara Thailand dan Vietnam pada babak final Piala AFF 2020. Kedua negara tersebut baru akan tampil malam nanti, Minggu (26/12/2021) malam WIB.

(Fitroh Nurikhsan)

Baca Juga: Timnas Indonesia ke Final Piala AFF 2020, Asnawi Mangkualam: Alhamdulillah

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak