Maria Ferrieri Caputi, Wasit Wanita Pertama yang Pimpin Laga Klub Serie A

Maria mencatatkan sejarah di Serie A

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 20 Desember 2021 | 11:01 WIB
Maria Ferrieri Caputi, Wasit Wanita Pertama yang Pimpin Laga Klub Serie A. (Dok. lookcharms)

Maria Ferrieri Caputi, Wasit Wanita Pertama yang Pimpin Laga Klub Serie A. (Dok. lookcharms)

Bolatimes.com - Sebuah sejarah dicatatkan oleh sosok wanita bernama Maria Sole Ferrieri Caputi di jagat sepak bola Italia.

Sosok berusia 31 tahun tersebut tercatat sebagai wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan antara tim pria Serie A.

Momen bersejarah ini terjadi saat Ferrieri memimpin pertandingan antara Cagliari vs Cittadella di babak 32 besar Coppa Italia, Kamis (16/12/2021) dini hari WIB.

Ini merupakan catatan yang membanggakan karena wasit wanita lainnya, Maria Marotta, hanya diberi kesempatan memimpin pertandingan dari klub Serie B.

Marotta dan Ferrieri merupakan dua dari 4 wasit wanita asal Italia yang memiliki lisensi memimpin pertandingan profesional di level sepak bola pria.

Meski begitu, Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) tidak terlalu terburu-buru mempercayakan pertandingan ke semua wasit wanita ini.

Ferreira yang sehari-harinya bekerja sebagai peneliti di Fondazione Adapt merupakan salah satu wasit wanita Italia yang mendapat kepercayaan tersebut.

Dia berasal dari Livorno dan saat ini juga mengajar di University of Bergamo. Debutnya sebagai pengadil lapangan terjadi pada 17 Oktober 2021 di laga antara Cittadella vs SPAL.

Menurut catatan Transfermarkt, di musim 2021/22 ini Ferrieri sudah memimpin 8 pertandingan di berbagai level.

Dengan kesempatan memimpin pertandingan Coppa Italia yang tim Serie A, peluang Ferrieri memimpin pertandingan lebih bergengsi terbuka sangat luas.

Bukan tidak mungkin, dia mengikuti jejak Stephanie Frappart dari Prancis, yang memiliki kesempatan memimpin Ligue 1 dan kompetisi Eropa.

Kepada La Gazzetta dello Sport, Maria Sole Ferrieri Caputi sempat mengungkapkan bahwa dirinya memang menyukai sepak bola dan sudah terjun ke dunia wasit sejak 2007.

"Saya selalu menyukai sepak bola dan saya sudah mulai menjadi wasit saat masih sangat muda, yaitu saat tahun 2007," katanya.

Kecintaan Maria Sole Ferrieri Caputi kepada sepak bola didapatkannya dari sang ayah. Dia juga merupakan penggemar dari legenda Italia, Roberto Baggio.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak