Jilat Ludah Sendiri, Safee Sali: Selamat Garuda, Kami Harus Akui Kekalahan

Safee Sali yang sebelumnya memprediksi Timnas Indonesia tidak lolos ke semifinal, kini mengucapkan selamat dan akui kekalahan

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 20 Desember 2021 | 08:43 WIB
Legenda Malaysia, Safee Sali remehkan timnas Indonesia di Piala AFF. (AFP PHOTO / MOHD RASFAN
MOHD RASFAN / AFP)

Legenda Malaysia, Safee Sali remehkan timnas Indonesia di Piala AFF. (AFP PHOTO / MOHD RASFAN MOHD RASFAN / AFP)

Bolatimes.com - Eks striker Timnas Malaysia, Safee Sali, menelan ludah sendiri usai negaranya dibantai Indonesia 4-1. Sebelumnya, dia meremehkan skuat Garuda dengan menyebut Indonesia tak akan lolos ke semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Malaysia kalah 1-4 dari timnas Indonesia dalam matchday terakhir Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Nasional Singapura, Minggu (19/12/2021).

Skuad Harimau Malaya yang membutuhkan kemenangan untuk bisa melaju ke semifinal Piala AFF 2020, pada akhirnya gagal mengemban misi. Mereka bahkan kalah telak dari Indonesia.

Baca Juga: Ranking FIFA Terbaru Indonesia usai Bantai Malaysia 4-1, Langsung Naik!

Lewat Instagram, Safee Sali menarik kata-katanya yang sempat meremehkan skuad Garuda. Dia memuji kualitas permainan tim asuhan Shin Tae-yong sambil meminta Malaysia untuk berkaca dari kegagalan.

"Selamat Garuda. Kita harus mengakui kekalahan, Harimau Malaya harus melakukan post mortem apa pun masalahnya,” tulis Safee Sali lewat Instagram-nya, @SuperSafee10.

“Menurut saya sejak proyek naturalisasi diperkenalkan, ini adalah puncak dari permainan negara [Indonesia]."

Baca Juga: Sempat Tertinggal, Shin Tae-yong Puji Mental Indonesia saat Hajar Malaysia

Pemain Malaysia Safee Sali menjebol gawang Laos dalam pertandingan Grup B Piala AFF 2012 di Stadion Bukit Jalil (28/11/2012). [AFP]
Pemain Malaysia Safee Sali menjebol gawang Laos dalam pertandingan Grup B Piala AFF 2012 di Stadion Bukit Jalil (28/11/2012). [AFP]

"Walaupun saya tidak bermain, tetap menjadi trending no. 1 di Twitter. Mungkin kalau saya main justru tidak trending," kelakarnya.

Sebelum Malaysia diobok-obok timnas Indonesia, Safee Sali sempat memprediksi dua tim yang akan lolos dari Grup B adalah Vietnam dan Malaysia. Indonesia disebutnya tak memiliki banyak pengalaman karena diisi para pemain muda.

“Ini adalah grup yang sulit, ketika Vietnam dan Malaysia berbagi grup yang sama dengan Indonesia, Laos dan Kamboja. Untuk memperebutkan posisi dua besar tidak hanya membutuhkan keahlian tetapi juga semangat juang,” kata Safee Sali dikutip dari media Vietnam, Zing News.

Baca Juga: Bikin Trenyuh, Alasan Shin Tae-yong Selalu Berdiri ketika Timnas Bertanding

“Saya berharap Vietnam dan Malaysia akan terus berlanjut [ke semifinal Piala AFF 2020]. Indonesia membawa tim muda dan potensial ke turnamen ini, tetapi dibandingkan dengan para pesaingnya, para pemain muda itu masih kurang berpengalaman,” tambah mantan pemain Pelita Jaya tersebut.

Prediksi Safee Sali terbukti salah. Dua negara yang lolos dari Grup B justru timnas Indonesia dan Vietnam.

Skuad Garuda bahkan secara luar biasa mengakhiri babak penyisihan sebagai juara Grup B dengan koleksi 10 poin, setara Vietnam tetapi unggul selisih gol.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Alasan Gemar Ganti-ganti Formasi di Piala AFF 2020

Di semifinal, timnas Indonesia selaku juara grup akan berhadapan dengan runner-up Grup A yakni Singapura. Sementara Vietnam berjumpa Thailand.

(Suara.com/Arief Apriadi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak