Profil Jair Bolsonaro, Presiden Brasil yang Bela Alex Goncalves

Presiden Brasil, Jair Bolsonaro, turun tangan membantu kasus Alex Goncalves

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Sabtu, 11 Desember 2021 | 16:15 WIB
Presiden Brasil Jair Bolsonaro saat di kediaman presiden Palacio da Alvorada di Brasilia, Brasil, Jumat (13/3/2020). [Sergio LIMA / AFP]

Presiden Brasil Jair Bolsonaro saat di kediaman presiden Palacio da Alvorada di Brasilia, Brasil, Jumat (13/3/2020). [Sergio LIMA / AFP]

Bolatimes.com - Belum lama ini, sepak bola Indonesia dibuat geger dengan turun tangannya Presiden Brasil, Jair Bolsonaro dalam kasus antara Alex Goncalves dengan Tira Persikabo.

Sebelumnya, sepak bola Indonesia sempat dibuat terkejut dengan pengakuan Alex Goncalves di laman Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya itu, pemain asal Brasil ini menyebut dirinya mendapat pemotongan gaji 75 persen dari klub berjuluk Laskar Padjajaran tersebut dan hak-haknya sebagai pemain tak diberikan.

Baca Juga: 4 Pemain Timnas Laos yang Berkarier di Luar Negeri, Satu di Prancis

Alex Goncalves mengaku ia kesulitan secara finansial karena kebijakan mantan klubnya tersebut saat pandemi Covid-19 menghentikan gelaran Liga 1 2020.

Alex lantas membawa kasus ini ke DRC FIFA di mana ia memenangkan gugatan yang berisi Tira Persikabo diwajibkan membayar nominal yang dimintanya.

Tira Persikabo pun tak tinggal diam dan kemudian mengajukan banding ke FIFA karena merasa kebijakan yang diambil telah sesuai keputusan.

Baca Juga: Sedang Berlangsung, Link Live Streaming Persela Lamongan vs PSS Sleman

Tak cukup sampai di situ, Tira Persikabo juga melaporkan Alex ke kepolisian dengan dugaan pencemaran nama baik tim dan juga Presiden klub, Bima Wirjasoekarta.

Polemik berkepanjangan ini nyatanya sampai ke telinga Presiden Brasil, Jair Bolsonaro. Melalui unggahan di Instagram pribadinya, orang nomor 1 di negeri Samba ini membagikan perkembangan kasus Alex.

Sontak hal ini membuat geger publik Indonesia, terutama para penikmat sepak bola karena orang nomor 1 Brasil turun tangan untuk membantu Alex Goncalves.

Baca Juga: Jelang Hadapi Malaysia, Kiper Vietnam Malah Jadi Bulan-bulanan

Lantas, siapakah sosok Jair Bolsonaro itu?

Profil Jair Bolsonaro: Presiden ke-38 Brasil

Jair Bolsonaro lahir pada 21 Maret 1955 di Glicerio, Sao Paulo, Brasil. Saat ini dirinya tercatat sebagai Presiden ke-38 di negara tanah kelahirannya itu.

Baca Juga: Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs Laos, Dua Kali Menang Telak 6-0

Rekam jejak Bolsonaro sendiri cukup mentereng di dunia politik. Diketahui, sebelum terjun ke dunia politik, pria berusia 66 tahun ini merupakan jebolan militer.

Masa mudanya dihabiskan di Akademi Militer Agulhas Negras di mana ia lulus pada tahun 1977 dan berdinas di grup artileri lapangan dan terjun payung Angkatan Darat Brasil.

Sebagai orang militer, Bolsonaro tergolong kritis terhadap pemerintah, di mana ia pernah ditahan 15 hari karena mengkritisi rendahnya bayaran anggota militer di sebuah majalah.

Karier militernya membawa Bolsonaro ke panggung politik. Ia tergabung di cadangan militer dengan jabatan sebagai kapten dan terpilih sebagai Dewan Kota Rio de Janeiro dari Partai Demokrat Kristen.

Kariernya di politik terbilang mulus. Pada tahun 1990, Bolsonaro terpilih sebagai anggota Majelis Rendah Kongres dan terpilih lagi sebanyak 6 kali.

Pandangan politik Bolsonaro cenderung ke kanan, di mana ia dikenal sangat mendukung konservatisme nasional yang menentang kebijakan sayap kiri seperti pernikahan sesama jenis, aborsi, dan sekularisme.

Pada Maret 2016, Bolsonaro mengumumkan pencalonannya sebagai Presiden Brasil dari Partai Kristen Sosial. Namun pada 2018 ia keluar dan bergabung Partai Liberal Sosial.

Berduet dengan Jenderal Hamilton Mourao, Bolsonaro maju ke pencalonan Presiden dan Wakil Presiden di mana ia memenangi putaran pertama Pemilihan Umum (Pemilu) pada 7 Oktober 2018.

Lalu di Pemilu putaran kedua, Jair Bolsonaro kembali menang dengan meraih 55 persen suara , mengungguli Fernando Haddad dari Partai Pekerja.

Kontributor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak