Bolatimes.com - Shin Tae-yong terpukau dengan penampilan Evan Dimas Darmono saat Indonesia kalahkan Kamboja 4-2 di Grup B Piala AFF 2020, Kamis (9/12/2021) malam WIB. Ia pun memuji kualitas pemain Bhayangkara FC tersebut.
Shin Tae-yong menegaskan peran Evan Dimas selaku kapten tim sangat penting bagi timnas Indonesia. Pengalaman yang dimiliki eks gelandang Selangor FC itu bisa membantu Skuad Garuda untuk menjadi lebih baik.
"Evan banyak pengalaman bertanding di laga-laga internasional dan saya percaya dia bisa membawa timnas maju," ujar juru taktik asal Korea Selatan itu dalam konferensi pers virtual yang diikuti di Jakarta, Kamis (9/12/2021) malam.
Baca Juga: Absen di 2 Laga PSS Sleman, Begini Kondisi Terbaru Bintang Muda Irkham Mila
Menurut Shin, sosok seperti Evan Dimas yang memiliki jam terbang tinggi bersama timnas pantas memimpin skuat Garuda.
Evan ditunjuk Shin sebagai kapten timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Dia pun berhasil membawa skuad Garuda menundukkan Kamboja dengan skor 4-2 pada laga perdana mereka di Grup B Piala AFF 2020.
Dua gol Indonesia dilesakkan oleh Rachmat Irianto dan sisanya dibuat Evan Dimas serta Ramai Rumakiek. Sementara Kamboja memperkecil kedudukan melalui Yue Safy dan Prak Mony Udom.
Baca Juga: Dihajar Persebaya, Robert Alberts Akui Bek Persib Bikin Banyak Kesalahan
Hasil tersebut membuat Indonesia, yang tak bisa mengibarkan bendera Merah Putih di Piala AFF 2020, bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Grup B dengan tiga poin.
Malaysia berada di peringkat pertama dengan enam poin dari dua laga. Setelah itu berturut-turut ada Vietnam di posisi ketiga, lalu Kamboja dan Laos.
Berikutnya di Grup B Piala AFF 2020, Indonesia berhadapan dengan Laos pada Minggu (12/12/2021), demikian seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Profil Tes Sambath, Kapten Timnas Kamboja di Piala AFF 2020 yang Disorot
Sebagai catatan, Evan Dimas sudah tampil untuk timnas Indonesia sejak Piala AFF tahun 2014, memperkuat timnas di SEA Games 2015, 2017 dan 2019 serta pernah pula membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 tahun 2013.
Evan Dimas Darmono juga pernah tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Kualifikasi Piala Asia dan berbagai pertandingan maupun turnamen internasional lain.
Baca Juga: Tekuk Atalanta, Villarreal Tim Terakhir yang Lolos 16 Besar Liga Champions